"Semoga lo nggak lolos sidang skripsi. Semoga lo nggak akan lupa udah bunuh satu nyawa tanpa menyentuh malam ini," pungkasnya.
Respons Netizen
Sontak saja unggahan ini mendapatkan sorotan dari netizen. Banyak netizen yang turut berduka atas meninggalnya adik dari pengirim cerita. Netizen juga turut mengecam perilaku pacar dari perempuan yang memutuskan untuk bunuh diri.
"Turut berduka cita nder. Buat si pacar semoga ada balasan yang setimpal. Entah itu dari manusia atau dari Tuhan langsung," kata netizen.
"Turut berduka cita yg sedalam-dalamnya kak. Semoga keluarga diberi ketabahan," ungkap netizen.
"Innalillahi, rest in peace. Semoga amal ibadahnya diterima," ujar netizen.
Catatan Redaksi:
Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecederungan bunuh diri, sila hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.
Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email [email protected] dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan 24 jam.
Baca Juga: 5 Tips saat Bertengkar dengan Pacar