Surprise! Mau Pulang ke Tanah Air, Kloter 1 LOP Dikejutkan dengan Perlakuan Ini

Senin, 01 Agustus 2022 | 09:58 WIB
Surprise! Mau Pulang ke Tanah Air, Kloter 1 LOP Dikejutkan dengan Perlakuan Ini
Ilustrasi haji (Freepik)

Suara.com - Pelepasan khusus mewarnai pemulangan hari ke-dua jemaah haji Indonesia lewat Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdul Azis, Madinah, Arab Saudi, Minggu (31/7/2022). Yang beruntung, mendapatkan pelepasan khusus dari Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi itu yakni kloter 1 Embarkasi Lombok (LOP).

Tepat pukul 11.15, jemaah kloter 1 LOP yang tengah berjalan menuju pintu masuk ruang tunggu tiba-tiba dibelokkan ke sisi kanan oleh petugas bandara. Petugas lantas mengarahkan satu per satu jemaah menaiki panggung kecil berukuran sekitar 6 x 3 meter.

Di atas panggung sudah ada tiga pegawai perwakilan kementerian terdiri satu laki-laki dan dua perempuan. Secara bergantian mereka menaburi bunga mawar di atas kepala jemaah, dilanjutkan memerciki air zamzam dan terakhir memberi hadiah kurma.

Mendapat sambutan hangat saat jelang naik pesawat ini, jemaah haji Indonesia tampak ceria. Tak sedikit dari mereka yang menyempatkan untuk berfoto dengan petugas di atas panggung.

"Senang banget, tidak menyangka dapat kejutan di sini," ujar Lazuardi Arsy, salah satu jemaah asal Kota Mataram ini.

Arsyi begitu semringah. Bahkan dia sempat meninggalkan tas jinjingnya sesaat untuk kembali ke panggung demi bisa berfoto dengan tiga pegawai perwakilan kementerian. Beberapa jemaah lain juga mengikuti apa yang dilakukan jemaah perempuan muda ini.

Sementara itu pemulangan jemaah haji melalui Bandara Madinah lebih banyak dilakukan pada malam hari. Ini dilakukan maskapai untuk menyiasati suhu panas di Madinah yang mencapai 47 derajat Celcius.

Maskapai banyak beroperasi pada jam 4 sore hingga 8 pagi. "Untuk pukul 9 hingga 3 sore paling berkisar 2 hingga 3 kloter saja. Maskapai mempertimbangkan suhu panas yang memengaruhi beban pesawat," ujar Kepala Seksi Layanan Kedatangan dan Pemulangan Daker Bandara Edayanti Dasril.

Baca Juga: Jadwal Kepulangan Jemaah Haji Indonesia 1 Agustus 2022, Berapa Kloter?

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI