“Fikri Boreno itu titelnya banyak. Ada M. Ag juga (Master bidang agama). Dia pengurus MUI pusat. Majelis Ulama. Fikri juga pendukung khilafah yang gigih,” tulisnya di akun Twitter @_ekokuntadhi, Senin (7/3/2022).
“Saat melihat dia sholat pada demo kemarin. Saya jadi ragu: jangan-jangan selama ini cara sholat gue salah. Ini MUI lho," sindir tajam Eko.
Ustaz Yusuf Mansur juga kena sindiran tajam Eko. Momen ini terjadi saat Yusuf Mansur diduga belum menggaji karyawannya di Paytren selama 20 bulan. Eko pun dengan ngeggas meminta Yusuf Mansur bersedekah.
“Gimana agar gajinya dibayar Paytren? Sedekah!” sambil menautkan link berita berjudul "Karyawan Paytren Somasi Yusuf Mansur Karena 20 Bulan Tak Digaji".
Hina Najri eks Cagur, Semprot Baliho Puan, Sindir UAS
Narji eks Cagur resmi bergabung dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS). Setelah bergabung, ia meminta maaf kepada publik karena mendukung Jenderal Dudung Abdurachman mencopot baliho Habib Rizieq.
Hal itu rupanya membuat Eko beraksi dan memberikan pernyataan "menyengat". Ia meyakini PKS dikenal sebagai partai berbasis agama dan menjual agama untuk merebut hati pemilihnya. Bahkan, ia menyebut Najri sebagai hasil cuci otak PKS.
"Ini betul-betul pengalihan profesi luar biasa, jika dulu Narji jual kelucuan sekarang jual agama. Kenapa dia minta maaf? Karena merasa massa FPI itu adalah massa PKS, mereka takut kehilangan," kata Eko.
"Makanya Narji didorong untuk minta maaf. Saya membayangkan orang selucu Narji jadi norak kayak begini, ini kan luar biasa hasil cuci otak PKS," sambungnya.
Sindiran juga dialamatkan Eko Kuntadhi ke Ketua DPR RI Puan Maharani. Ia sempat menyinggung jumlah baliho Puan Maharani yang dapat ditemui di berbagai daerah. Eko pun mengatakan masyarakat dikepung baliho Puan.