Suara.com - Kunci menang dalam kompetisi adalah berusaha sebaik mungkin dan tak lupa berdoa. Berikut ini bacaan doa sebelum bertanding yang dirangkum dari berbagai sumber.
Insya Allah menang! Kepada atlet timnas Indonesia yang sdang berlaga di SEA Games 2023 bisa membaca kumpulan doa sebelum bertanding agar bisa tenang dalam berlaga dan meraih kemenangan.
Setidaknya ada lima doa sebelum bertanding yang bisa kalian baca. Semua doa agar menang bertanding ini tersirat dalam Al Quran juga hadis Nabi Muhammad SAW. Yuk simak apa saja?
Doa Sebelum Bertanding
1. "Allaahumma Mushorrifal Quluub, Shorrif Quluubanaa ‘Alaa Tho’atika"
Artinya: “Ya Allah, Dzat yang memberi pengarahan hati, arahkanlah hati-hati kami untuk selalu taat terhadap-Mu.”
2. Surat Al Anfal
"(Ingatlah), ketika kamu memohon pertolongan kepada Rabbmu, lalu diperkenankan-Nya bagimu, Sesungguhnya Aku akan mendatangkan bala bantuan kepada kamu dengan seribu malaikat yang datang berturut-turut.”
3. "Ya Muqollibal Quluubi Tsabbit Qolbiy ‘Alaa Diinika".
Baca Juga: Doa Setelah Sholat Lima Waktu Lengkap dengan Urutan Dzikirnya
Artinya: “Aduhai Dzat yang Aduhai Membolak-balikkan hati, teguhkanlah hatiku di atas agama-Mu.”