Cara Menggunakan Google Bard
Cara pakai Google Bard sebenarnya tidak jauh berbeda dengan ChatGPT. Di sisi lain, AI ini dapat diakses dari berbagai perangkat. Berikut langkah-langkah untuk menggunakannya:
• Buka browser di perangkat lalu kunjungi situs bard.google.com
• Begitu berhasil masuk, pengguna akan diarahkan ke menu halaman sambutan jika sebelumnya belum pernah menggunakannya. Selanjutnya, kik tombol 'Try Bard' di ujung kanan bawah halaman
• Jika Anda menggunakan Google Chrome, maka akan langsung diarahkan ke jendela persetujuan terms and condition. Jendela tersebut berfungsi sebagai sarana login dengan menggunakan akun Gmail terhubung
• Selesai. Setelah masuk ke halaman Bard, maka pengguna sudah bisa langsung mengetikkan pertanyaan maupun kalimat perintah di boks yang bertuliskan 'Enter a prompt here'.
Mudah bukan cara menggunakan Google bard? Sekarang Anda tak perlu bingung untuk menggunakan teknologi terbaru dari Google ini. Semoga bermanfaat!
Kontributor : Putri Ayu Nanda Sari
Baca Juga: Mengenal Apa Itu Google Bard, Chatbot Berbasis Al Multibahasa Jadi Pesaing ChatGPT