Suara.com - Setiap umat Islam diwajibkan untuk melaksanakan sholat 5 waktu yakni Subuh, Duhur, Ashar, Maghrib, dan Islam. Nah, berikut ini bacaan sholat 5 waktu dan artinya dari mulai niat, ruku, sujud, hingga tahiyat.
Diketahui, anjuran melaksanakan sholat 5 waktu ini tertuang dalam Alquran surat Al Baqarah ayat 10 yang bunyi ayatnya sebagai berikut:
Wa aqimus salata wa atuz zakah, wa ma tuqaddimu li'anfusikum min khairin tajiduhu indallah, innallaha bima ta'maluna basir.
Artinya: “Dan dirikanlah salat dan tunaikanlah zakat. Dan kebaikan apa saja yang kamu usahakan bagi diirmi, tentu kamu akan mendapat pahalanya pada sisi Allah. Sesungguhnya Allah Maha Melihat apa-apa yang kamu kerjakan.” (QS. Al Baqarah:10)
Bacaan Sholat 5 Waktu
Bagi yang akan melaksanakan sholat 5 waktu, simak selengkapnya berikut ini bacaan sholat 5 waktu dan artinya dari mulai niat, ruku, sujud, hingga tahiyat yang perlu diketahui.
1. Niat Sholat 5 Waktu
- Niat shalat Subuh
Ushalli fardlash shub-hi rak'ataini mustaqbilal qiblati adaa-an lillahi ta'aala
Artinya: "Aku menyengaja sholat fardhu shubuh dua raka'at menghadap qiblat karena Allah,"
- Niat shalat Dhuhur
Baca Juga: Bacaan Sholat 5 Waktu Lengkap, Mulai dari Niat Hingga Salam Tulisan Latin
Ushalli fardhash dhuhri arba'a rak'aatain mustaqbilal qiblati adaa-an lillahi ta'aala
Artinya: "Saya menyengaja sholat fardlu dhuhur empat raka'at menghadap qiblat karena Allah,"