Kriteria Pemimpin Versi Jokowi: Harus Berani dan Lari Maraton, Kode Dukung Ganjar?

Jum'at, 11 Agustus 2023 | 10:45 WIB
Kriteria Pemimpin Versi Jokowi: Harus Berani dan Lari Maraton, Kode Dukung Ganjar?
Presiden RI Joko Widodo (Jokowi). [ANTARA/HO-Biro Pers Setpres]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Setelah itu, Jokowi juga sempat angkat bicara mengenai sosok Prabowo Subianto, ketika salah satu pemimpin redaksi bertanya kesan Jokowi disopiri oleh Prabowo saat kenjajal mobil Maung pada 24 Juli 2023 lalu.

Pernyataan-pernyataan Jokowi dalam kesempatan itu seakan penuh dengan sinyal politik. Istilah pemimpin berani pernah diucapkan Jokowi pada Mei 2023 lalu.

Ketika itu Jokowi menyampaikan pidato di acara Musyawarah rakyat (Musra) di Istora Senayan, Jakarta pada Minggu (14/5/2023).

Tanpa menyebut nama, Jokowi menegaskan Indonesia membutuhkan sosok pemimpin berani yang mau bekerja demi kepentingan rakyat.

Namun kali ini Jokowi menyematkan istilah ‘lari pagi’ dalam pemimpin berani itu. Apakah ini merupakan sindiran untuk Ganjar Pranowo yang memang gemar lari pagi atau justru dukungan?

Kontributor : Damayanti Kahyangan

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI