BREAKING NEWS! Budiman Sudjatmiko Dipecat PDIP Lewat Surat yang Ditandatangani Megawati

Kamis, 24 Agustus 2023 | 22:58 WIB
BREAKING NEWS! Budiman Sudjatmiko Dipecat PDIP Lewat Surat yang Ditandatangani Megawati
Politisi PDIP Budiman Sudjatmiko. [ANTARA/HO-PDIP]

Suara.com - Mantan Aktivis 98 Budiman Sudjatmiko akhirnya dipecat dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP). Pemecatan dilakukan usai dia mendukung Prabowo Subianto menjadi capres pada Pilpres 2024.

Dalam surat yang disampaikan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP, terlihat ditandatangani langsung oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri dan juga Sekjen Hasto Kristiyanto.

Pada salah satu poinnya, menyebutkan bahwa Budiman mendapat sanksi organisasi berupa pemecatan.

"Memberikan sanksi organisasi berupa pemecatan kepada Sdr. Budiman Sudjatmiko, M.A. M.Phil. dari keanggotaan Partai Demokrati Indonesia Perjuangan," bunyi salah satu poin surat tersebut.

Sementara itu, Ketua DPP PDIP Bidang Kehormatan, Komaruddin Watubun membenarkan adanya surat pemecatan tersebut.

"Yes, silakan dicek di sekretariat DPP (PDIP)," ujarnya singkat.

Sebelumnya, Budiman Sudjatmiko mengaku sudah memikirkan langkah ke depan seandainya PDI Perjuangan memecat dirinya. Budiman menuturkan ia akan memiliki jomblo atau tidak berpartai untuk sejenak waktu.

"Saya mungkin akan mempertimbangkan jomblo dulu. Ya ibaratnya orang baru kehilangan pasangan hidup, harus melewati masa berkabung yang lama. Pasti kan berkabung dong," kata Budiman di Tennis Indoor, Senayan, Jakarta, Selasa (22/8/2023).

Bagi Budiman, tentu pemecatan dari PDIP merupakan hal yang menyedihkan. Pasalnya ikatan Budiman dengan partai tersebut memang sudah terjalin sejak lama.

Baca Juga: Selain Budiman Sudjatmiko, Deretan Kader Partai Ini Ternyata Juga Pernah 'Membelot'

"Gimana enggak berkabung, saya ini sudah kampanye PDI sejak 6 SD. Kelas 6 SD ikut kampanye PDI soalnya, belum PDI Perjuangan, masih ikon segilima. Keluarga saya juga keluarga PNI dari dulu," kata Budiman.

"Jadi, tentu saja kalau saya tidak menjadi anggota PDI Perjuangan tentu saja saya ya berpolitik pasti, tapi mungkin jomblo dulu gitu, tidak berumah tangga dulu secara politik," kata Budiman.

Meski dipecat, Budiman masih ada pengandaian dirinya bakal bisa kembali bergabung dengan PDIP setelah apa yang menjadi kesalahan ia saat ini diampuni partai. Tetapi kalau tidak, tentu opsi bergabung ke partai lain bakal menjadi pertimbangan

Adapun partai yang bisa saja ia bergabung, di antaranya Partai Solidaritas Indonesia (PSI) hingga Partai Gerindra.

"Kalau enggak diterima ya bisa jadi bisa masuk PSI mungkin salah satunya. Ya itu juga (Gerindra) menjadi salah satu opsi. Tapi pastinya itu setelah melewati masa jomblo yang cukup lama. Begitu ya," kata Budiman.

Diketahui wacana pemecatan Budiman ini muncul usai kader PDIP tersebut terang-terangan mendukung pencapresan Prabowo Subianto.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI