Lambang Provinsi Jatim berbahasa Jawa itu memiliki arti setiap keberhasilan, kebahagiaan, dan kesuksesan hidup harus diperjuangkan secara seksama untuk meraihnya.
"Itu pepatah Jawa. Kira-kira sama dengan Man Jadda wa Jadda dalam bahasa Arab, yang berarti siapa yang giat, dia yang dapat," terangnya.
Khofifah mengajak masyarakat Jatim mempedomani pepatah Jer Basuki Mawa Beya.
"Jangan mudah menyerah. Karena keberhasilan itu selaras dengan kegigihan kita. Kerja adalah sesuatu yang harus dilakukan manusia untuk mempertahankan kehidupan," tuturnya.
Di era sekarang, lanjut Khofifah, tidak cukup hanya dengan bekerja keras.
"Dengan berbagai tantangan global yang kita hadapi sekarang, kita juga harus kerja cerdas, berkolaborasi dan inovasi," katanya.