Beberapa waktu lalu, sebelum Ahok mundur sebagai Komisaris PT Pertamina, Vero sempat bertemu dengan Anies Baswedan serta istri di silaturahmi kebangsaan bersama Masyarakat Tioanghoa. Pertemuan itu kemudian munculkan rumor bahwa Vero akan mendukung Anies di Pilpres 2024.
Di pertemuan itu, Vero sempat menjawab pertanyaan awak media perihal dukungannya kepada Anies.
Menurut Vero, setiap orang bisa memberikan program dan menurutnya Anies Baswedan ialah salah satu warga yang dipercaya oleh masyarakat untuk bertarung di kontestasi politik.
"Jadi ya kita liat nanti karena program-program apa sih yang diberikan kepada Indonesia untuk ke depannya. itulah yang akan dilihat oleh kita semua ya," kata Vero.