Cerita Belasan Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur: Sajadah Disulap jadi Tali, 2 Apes usai Lewat Tongkrongan Anak Muda

Kamis, 22 Februari 2024 | 16:17 WIB
Cerita Belasan Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur: Sajadah Disulap jadi Tali, 2 Apes usai Lewat Tongkrongan Anak Muda
Cerita Belasan Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur: Sulap Sajadah jadi Tali, 2 Apes usai Lewat Tongkrongan Anak Muda. (Suara.com/Faqih)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

“Larinya mah ke depan, bukan ke belakang sini,” ucap salah seorang anggota.

Ditangkap Warga

Jurnalis Suara.com pun menelusuri mulai dari bagian depan hingga akses jalan yang berada di samping bangunan Polsek Tanah Abang.

Seorang warga yang ditemui Suara.com di dekat lokasi juga mengaku sempat melihat banyak orang asing berlarian diduga para tahanan polsek yang melarikan diri.

Menurutnya, ada dua tahanan yang berhasil diringkus oleh sekelompok pemuda yang kebetulan sedang nongkrong di dekat Polsek Tanah Abang. Dua tahanan itu pun akhirnya diserahkan lagi ke polisi.

“Warga yang tahu dia tahanan, langsung ditangkap dan segera dikembalikan ke Polsek Tanah Abang,” ucapnya.

Jebol Jeruji Penjara Sambi Nyanyi

Terbongkar trik yang dilakukan belasan tahanan saat kabur dari ruangan tahanan Polsek Metro Tanah Abang. Rupanya strategi balasan tahanan itu cukup cerdik.

Mereka memotong teralis ventilasi kamar mandi menggunakan gergaji besi. Agar tak terendus polisi, mereka memotong secara bergantian sambil bernyanyi.

Baca Juga: Diselundupkan saat Jam Besuk, Trik 16 Tahanan Polsek Tanah Abang Kabur: Gantian Gergaji Jeruji Besi Sambil Nyanyi!

Tampang 10 dari 16 tahanan Polsek Metro Tanah Abang yang kembali ditangkap usai melarikan diri dari penjara. (ist)
Tampang 10 dari 16 tahanan Polsek Metro Tanah Abang yang kembali ditangkap usai melarikan diri dari penjara. (ist)

Kapolres Metro Jakarta Pusat Kombes Susatyo Purnomo Condro mengatakan proses pemotongan teralis ini berlangsung selama tiga minggu. Para tahanan memotong bergantian hingga berhasil kabur pada Senin (19/2/2024) dini hari. 

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI