Tegas! Biden Ogah Mundur dari Pencalonan Pilpres 2024 Walau Dipaksa Gegara Tampil Buruk

Riki Chandra Suara.Com
Kamis, 04 Juli 2024 | 13:00 WIB
Tegas! Biden Ogah Mundur dari Pencalonan Pilpres 2024 Walau Dipaksa Gegara Tampil Buruk
Joe Biden dan Donald Trump. [Dok.Antara]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Dengan mengutip pernyataan Biden, Jean-Pierre mengatakan "debat tersebut bukanlah malam terbaik beliau" dan menambahkan bahwa pernyataan itu bukan merupakan penjelasan --bukan alasan.

"Selain melakukan dua perjalanan utama itu, beliau saat itu terus menjalankan tugas kepresidenannya. Beliau bekerja lembur, juga mempersiapkan diri untuk mengikuti debat," kata Jean-Pierre.

"Dan yang terpenting, jelas ada jet lag. Beliau juga ketika itu masuk angin dan kalian semua dengar langsung saat debat, suaranya serak," kata jubir ketika menjawab pertanyaan wartawan.

Jean-Pierre mengatakan Biden "masih stabil dan terus bekerja bagi rakyat Amerika."

Sementara itu, Biden dilaporkan berbicara pada pertemuan internal pada Rabu dan pada kesempatan itu dia menyatakan akan tetap bersaing "sampai akhir," menurut New York Times.

"Kita akan menang karena, ketika Partai Demokrat bersatu, kita akan selalu menang," kata Biden seperti dilaporkan surat kabar tersebut dengan mengutip dua orang yang ikut serta dalam pembicaraan tersebut.

"Sama seperti kita mengalahkan Donald Trump pada tahun 2020, kita akan mengalahkannya lagi pada tahun 2024," kata Biden.

Biden menghadapi tekanan yang semakin besar untuk mengundurkan diri dari pencalonan pilpres, menyusul kinerja buruk dalam debat melawan mantan presiden Donald Trump.

Beberapa anggota Partai Demokrat yakin pencalonan Biden akan merugikan peluang partai tersebut dalam pemilu November.

Jajak pendapat baru dari Times dan Siena College mengungkapkan bahwa Trump telah memperluas keunggulannya dalam persaingan.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI