Apa Itu TWK, TIU, dan TKP? Ketahui Seluk Beluk Tes Seleksi CPNS 2024

M. Reza Sulaiman Suara.Com
Selasa, 20 Agustus 2024 | 11:36 WIB
Apa Itu TWK, TIU, dan TKP? Ketahui Seluk Beluk Tes Seleksi CPNS 2024
Ilustrasi jadwal seleksi CPNS 2024 dan penjelasan soal apa itu TWK, TIU, dan TKP. (dok. menpan.go.id)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Contoh soal TIU misalnya sebagai berikut:

  1. Melati : Bunga = Bawang : ...
    1. Umbi
    2. Merah
    3. Putih
    4. Bumbu
    5. Harum

Jawaban untuk pertanyaan tersebut di atas adalah A.

Apa Itu TWK TIU dan TKP (freepik)
Apa Itu TWK TIU dan TKP (freepik)

Apa Itu TKP?

Selanjutnya adalah soal berbetuk TKP yakni Tes Karakteristik Pribadi yang akan diberikan sebanyak 45 butir soal. TKP berisi soal-soal dengan kriteria berupa pelayanan publik, jejaring kerja, sosial budaya, teknologi informasi dan komunikasi, profesionalisme, dan anti radikalisme. Contoh soal TKP misalnya sebagai berikut:

  1. Pada hari pertama kerja sebagai seorang staf pelayanan publik, Fitri mendapatkan komplain dari seorang perempuan paruh baya. Fitri dinilai kurang tepat dan tidak cekatan dalam bekerja hingga dibandingkan dengan staf lain. Komplain tersebut menyebabkan antrian berikutnya terhambat dilayani. Menurut Anda, apa yang seharusnya dilakukan oleh Fitri?
    1. Mempercepat pelayanan dan meminta maaf
    2. Berusaha mengendalikan emosi agar tidak tersulut amarah yang bisa menyebabkan situasi semakin runyam sambil segera menyelesaikan pelayanan
    3. Mengabaikan keluhan dan tetap berkonsentrasi memberikan pelayanan
    4. Menjelaskan pada perempuan paruh baya tersebut bahwa layanan yang dimintanya membutuhkan waktu
    5. Jelaskan pada perempuan tersebut bahwa ini merupakan hari pertama Fitri bekerja sebagai staf pelayanan publik

Jawaban yang benar dari pertanyaan tersebut di atas adalah A. Fitri sebaiknya segera menyelesaikan pelayanan dan meminta maaf. Poin mengendalikan emosi juga bisa diterapkan saat mengatasi situasi semacam itu. Namun mempercepat pelayanan adalah jawaban dari seluruh situasi agar antrian berikutnya juga bisa dilayani dan tidak menyebabkan masalah berkepanjangan.

Demikian penjelasan apa itu TWK, TIU, dan TKP. Semoga dapat dipahami dan bermanfaat bagi kamu yang ingin mengikuti tes CPNS 2024!

Kontributor : Mutaya Saroh

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI