Panggil 3 Menteri ke Istana, Prabowo Mau Bertemu Aguan dkk Lagi?

Jum'at, 07 Maret 2025 | 10:22 WIB
Panggil 3 Menteri ke Istana, Prabowo Mau Bertemu Aguan dkk Lagi?
Presiden RI Prabowo Subianto [Foto: Biro Pers Kepresidenan]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Suara.com - Presiden Prabowo Subianto memanggil sejumlah menteri ke Istana Kepresidenan Jakarta, Jumat pagi. Mereka yang dipanggil, di antaranya Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian, Menteri Koperasi (Menkop) Budi Arie dan Menteri Komunikasi dan Digital (Menkomdigi) Meutya Hafid.

Mendagri Tito yang sudah tiba di komplek Istana mengaku belum mengetahui maksud Prabowo memanggil ia dan dua menteri lain.

"Saya jujur belum tahu agenda pagi ini apa, tapi bersama menteri koperasi, ada komdigi. Saya mohon maaf lagi flu," ujar Tito, Jumat (7/3/2025).

Namun, Tito mengeklaim belum tahu pasti apa saja agenda pembahasan dalam pertemuan dengan kepala negara, apakah menyangkut Koperasi Merah Putih atau hal lainnya.

"Jadi diundang saya kurang tahu, apakah Koperasi Merah Putih atau hal-hal lain menyangkut informasi, saya belum tahu," kata Tito.

Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian saat memberi keterangan pada wartawan di Akmil Magelang, Jawa Tengah, Kamis (27/2/2025). [Hiskia/Suarajogja.id]
Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Muhammad Tito Karnavian saat memberi keterangan pada wartawan di Akmil Magelang, Jawa Tengah, Kamis (27/2/2025). [Hiskia/Suarajogja.id]

Terpisah, Menteri Koperasi Budi Arie yang juga sudah tiba di komplek Istana, menduga pemanggilan dirinya oleh presiden untuk membahas hal-hal berkaitan dengan tugas dan fungsi kementerian yang pimpin.

"Koperasi desa, ya menteri kopetasi masa urusannya yang lain ya," kata Budi.

Sementara itu ditanya apakah ada pertemuan antara Prabowo dengan pengusaha dalam agenda pemanggilan sejumlah menteri pada pagi ini, Budi mengaktu tidak ada. Ia menegaskan pertemuan Prabowo dengan para pengusaha sudah dilakukan pada Kamis kemarin.

"Enggak. Itu kemarin, beda," kata Budi.

Baca Juga: Sebut Menhut Raja Juli 'Mumpungisme' Rekrut Kader PSI, Rocky Gerung: Indonesia Makin Gelap, Efisiensi Cuma Omon-omon

Kumpulkan Taipan Kakap di Istana

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI