Trayek berikutnya adalah Saiyong – Luwuk, Sapudi – Raas, Sapudi – Jangkar, Sapudi – Kalianget, Sinabang - Labuan Haji, Sinabang – Calang, Sinabang – Singkil, dan Sorong – Manokwari.
Lebih lanjut kata Antoni, masyarakat dapat mendaftar tiket gratis kapal laut melalui website
https://nusantara.kemenhub.go.id/. Selain itu, masyarakat juga dapat menghubungi ke-3 perwakilan operator kapal tersebut di wilayah masing-masing.
Dia berharap program tiket gratis kapal laut dapat kembali diselenggarakan pada tahun-tahun mendatang.
“Semoga program ini bisa terus meningkat, baik dari segi jumlah tiket, kualitas pelayanan, hingga trayek layanan,” kata Antoni.
Puncak Arus Balik
PT Pelayaran Nasional Indonesia atau PT PELNI (Persero) memproyeksikan puncak arus balik Lebaran 2025 dengan kapal PELNI akan terjadi pada 7 April 2025 atau H+6 Hari Raya Idul Fitri.
Sekretaris Perusahaan PELNI Evan Eryanto menyebut, pada puncak arus balik diperkirakan jumlah penumpang mencapai lebih dari 25 ribu orang.
Untuk menghadapi lonjakan penumpang pada periode tersebut, PELNI telah menyiapkan berbagai langkah antisipasi guna memastikan kelancaran operasional.
Baca Juga: Menteri ESDM Pastikan Distribusi Energi di Wilayah Maluku Aman
"Sejak arus balik dimulai H+1 (2/4), jumlah penumpang yang cukup tinggi terjadi pada H+3 di angka 25.430 orang. Jika benar besok akan menjadi puncak arus balik, maka angkanya akan melebihi perjalanan 4 April kemarin," ujar Evan dalam keterangan di Jakarta, Minggu 6 April 2025.