Komaruddin mengatakan, purnawirawan merasakan dan menyaksikan langsung semangat Indonesia maju di bawah kepemimpinan Prabowo.
Ia menegaskan bahwa purnawirawan merasakam kebanggaan melihat bangsa saat ini terus melangkah dengan penuh percaya diri menuju masa depan yang kuat, maju, dan disegani di dunia.
"Peran Indonesia dalam forum internasional kini semakin signifikan dan semua itu merupakan buah dari kepemimpinan Bapak yang visioner dan berakar kuat pada nilai-nilai luhur bangsa," ujarnya.