Ia pun meminta Pemprov DKI untuk melengkapi berbagai sarana dan prasarana penunjang keamanan serta keselamatan di taman yang beroperasi hingga larut malam.
"Perlu disiapkan juga tempat-tempat sampah, CCTV, petugas kebersihan demi kenyamanan warga yang berkunjung," jelasnya.
"Untuk menciptakan rasa aman, saya pikir pemprov jakarta perlu bekerja sama dengan pihak kepolisian ya dalam melakukan patroli disekitar taman yang buka sampe malam tersebut," pungkasnya.
Kebijakan Pramono
Sebelumnya Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung meresmikan penambahan jam operasional lima taman di Jakarta selama 24 jam penuh yang dimulai hari ini, Jumat (16/5/2025).
Kebijakan ini merupakan janji salah satu program prioritas 100 hari masa pemerintahannya alias quick wins.
Lima taman yang kini beroperasi tanpa tutup di antaranya adalah Taman Menteng, Taman Lapangan Banteng, Taman Langsat, Taman Ayodya, dan Taman Literasi Martatiahahu.
"Dengan resmi malam hari ini ada lima taman yang secara resmi kita akan buka 24 jam, dan ini merupakan komitmen kami untuk membuka ruang terbuka hijau lebih banyak," ujar Pramono di Taman Lapangan Banteng, Jakarta Pusat.
![Sejumlah warga menghabiskan waktu liburan dengan bermain dan berfoto di depan dekorasi khas Natal di Taman Lapangan Banteng, Jakarta, Selasa (26/12/2023). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2023/12/26/83189-dekorasi-natal-di-taman-lapangan-banteng.jpg)
Sebelum meresmikan pembukaan lima taman 24 jam, Pramono sempat berjalan-jalan di Taman Lapangan Banteng pada Jumat malam.
Baca Juga: Kemacetan Horor Tanjung Priok Tak Boleh Terulang, Pramono Wanti-wanti Pelindo
Ia menemui berbagai komunitas yang melakukan aktivitas di taman pada malam hari.