CEK FAKTA: Benarkah TKI Seluruh Dunia Dapat BSU Rp 100 Juta? Ini Penjelasannya

Riki Chandra Suara.Com
Rabu, 23 Juli 2025 | 16:06 WIB
CEK FAKTA: Benarkah TKI Seluruh Dunia Dapat BSU Rp 100 Juta? Ini Penjelasannya
Hoaks TKI dapat BSU. [Dok. Pixabay]

Suara.com - Beredar sebuah video di akun media sosial Facebook bernama Muhamad Adreansyah BSU yang mengklaim bahwa pemerintah mencairkan BSU Rp 100 juta untuk TKI/TKW di seluruh dunia.

Berikut narasi video yang diunggah pada Kamis (17/7/2025) tersebut:

“YTH Para Pejuang Depisah Indonesia Dimanapun Anda Berada!
Sesuai Himbauan Dari Pemerintah Bahwa BSU Akan Mencairkan Rp.100 Juta Khusus TKI/TKW Di Negara Manapun Tanpa Terkecuali.
Untuk Info Silahkan Langsung Inbox. Terimakasih.”

Hingga Rabu (23/7/2025), unggahan tersebut telah dilihat lebih dari 2.700 kali dan disukai oleh 65 pengguna.

Hoaks TKI dapat BSU. [Dok. Turnbackhoax]
Hoaks TKI dapat BSU. [Dok. Turnbackhoax]

Lantas, benarkah pemerintah mencairkan BSU Rp 100 juta untuk TKI?

Berdasarkan penelusuran Cek Fakta yang dikutip dari turnbackhoax, tidak ditemukan berita tersebut. Penelusuran dilakukan dengan Google Search.

Tidak menemukan informasi dari media atau instansi kredibel yang mengonfirmasi adanya pencairan BSU untuk TKI Rp100 juta.

Berdasarkan pemeriksaan melalui reverse image search, diketahui bahwa video tersebut merupakan manipulasi dari tayangan milik kanal YouTube Tribun Jateng berjudul

"Bantuan Subsidi Upah Juni 2025 Mulai Cair Hari Ini, Ini 3 Cara Cek Penerimanya" yang dipublikasikan pada Juni 2025.

Konteks asli dari video itu menyebutkan bahwa pemerintah memang menggulirkan program BSU 2025 dengan total anggaran Rp 10,72 triliun.

Namun, BSU tersebut hanya diberikan kepada peserta aktif BPJS Ketenagakerjaan dan tenaga pendidik non-PNS. Masing-masing penerima mendapatkan bantuan sebesar Rp300.000 per bulan selama dua bulan, yakni Juni dan Juli.

Tidak ditemukan satu pun informasi yang menyebutkan bahwa TKI atau TKW mendapat BSU Rp100 juta.

Pengecekan menggunakan alat deteksi Hive Moderation, diketahui bahwa audio dalam video yang beredar merupakan hasil rekayasa teknologi artificial intelligence (AI) dengan probabilitas manipulasi mencapai 99,6 persen.

Hal ini berarti suara dalam video tersebut kemungkinan besar bukan suara asli narator dalam tayangan YouTube yang sesungguhnya.

Kesimpulan

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI