Viral Curhatan Pemotor Jadi Korban Begal Payudara, Padahal Cowok

Kamis, 14 Januari 2021 | 16:10 WIB
Viral Curhatan Pemotor Jadi Korban Begal Payudara, Padahal Cowok
Ilustrasi kriminalitas (Shutterstock)

Suara.com - Tindak asusila oleh pelaku begal payudara rupanya masih belum sirna. Belum lama ini, seorang pemotor meluapkan kekesalannya via media sosial usai dirinya menjadi korban.

Melalui akun Twitter, korban mengaku mengalami peristiwa tak mengenakkan ini saat berkendara di Jalan Kaliurang, Sleman, DIY.

"Barusan saya menjadi korban di Jakal, Sleman, Yogyakarta. Pelakunya go**ok. Aku kan laki rambut panjang, lah diremes. Hati-hati ya cewek-cewek kalau pulang malam, banyak orang beg*," tulisnya, Rabu (13/1/2021).

Ia menuturkan bahwa pelaku sempat mengejarnya dari belakang, lalu meraba korban. Setelahnya pelaku langsung tancap gas.

Curhatan pemotor yang jadi korban begal payudara. (Twitter)
Curhatan pemotor yang jadi korban begal payudara. (Twitter)

"Yang sering bilang 'makanya aurot, penamilan tuh dijaga, biar tak mengundang nafsu', tidak begitu. Saat kejadian itu sedang gerimis, saya memakai mantel, baju, celana panjang tebal, balaclava dan helm," lanjutnya.

"Cuma kelihatan rambut panjang ane, sedikit saja di celah balaclava-helm, eh dibegal payudara. Ane laki," imbuhnya.

Curhatan pemotor yang jadi korban begal payudara. (Twitter)
Curhatan pemotor yang jadi korban begal payudara. (Twitter)

Ia juga menuliskan bahwa dirinya dibuat terkejut akibat aksi tak senonoh tersebut, membuatnya terpaku sehingga tak bisa mengejar pelaku.

Bikin resah, cuitan ini pun disambut dengan pengakuan serupa dari warganet lain. Beberapa berujar bahwa di lokasi tersebut sudah terjadi berapa peristiwa serupa.

"Kejadian 2019 di lokasi yg sama, aku naik motor mau pulang habis dari kampus jam set 9 malem. Pake celana jeans, hoodie, korsa kampus pake jilbab. Sampe di gereja benteng tiba2 dipepet dari arah kanan trus pelaku meraba aku, hampir jatuh karna motor oleng gara2 kaget," tulis @asemjow***.

Baca Juga: Lahir di Universitas Budi Luhur, Simak Sepeda Motor Listrik BL-SEV01

"Si bangjo jakal deket gudeg gudeg, pelaku plat P motor merah. Emang waktu itu udah malem sih, aku lg otw pulang abis nugas dan jalanan sepi... Padahal aku full cover jaket dan jilbabab juga tapi masih kena . Mau ngejer gamungkin, aku cuma bisa nangis," kata @Peta**.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI