Polisi Ungkap Hasil Test Urine Pengemudi Xpander yang Tabrak Showroom Mobil Mewah

Jum'at, 15 Maret 2024 | 14:47 WIB
Polisi Ungkap Hasil Test Urine Pengemudi Xpander yang Tabrak Showroom Mobil Mewah
Viral Mitsubishi Xpander Tabrak Showroom Mobil Mewah. (Foto: Tangkapan Layar/IG)

Suara.com - Polisi mengungkap hasil test urine pengemudi Xpander yang tabrak showroom mobil mewah di kawasan PIK 2, Tangerang.

Kapolsek Teluk Naga, AKP Wahyu Hidayat mengatakan pengemudi Xpander yang menabrak showroom mobil mewah telah ditest urine oleh pihaknya.

"Kami sudah lakukan pemeriksaan (urine)," katanya kepada awak media, Jumat 15 Maret 2024.

Hasil test urine pengemudi Xpander disebut telah keluar dan disebut negatif menggunakan narkoba.

"Yang bersangkutan negatif (narkoba) urinnya," jelasnya.

Sebelumnya viral di sosial media video sebuah mobil Mitsubishi Xpander menabrak showroom mobil mewah yang terparkir Porsche 911 GT3.

Video viral ini diunggah oleh akun infojkt48. Nampak dalam video, Xpander tersebut menghancurkan etalase kaca dari showroom tersebut sebelum akhirnya menabrak Porsche seharga Rp8,9 miliar.

Bagian kap mesin mobil mewah tersebut terlihat ringsek hingga alarm mobil berbunyi.

Showroom ini diketahui menjual mobil-mobil edisi terbatas dari merek-merek seperti Ferrari, Porsche, Bentley, BMW hingga Mercedes-Benz.

Baca Juga: Buka Puasa di Dalam Mobil? Tak Masalah, Simak Tips Aman dan Nyaman Ini

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI