Banyak Manfaat Rawat Jok Mobil, Begini Tips yang Tepat

Jum'at, 05 Juli 2024 | 18:28 WIB
Banyak Manfaat Rawat Jok Mobil, Begini Tips yang Tepat
Ilustrasi jok mobil. [Shutterstock]

Suara.com - Jok mobil adalah bagian interior yang paling sering digunakan dan mudah kotor. Merawat jok mobil secara rutin tidak hanya penting untuk menjaga estetika interior, tetapi juga untuk memastikan kenyamanan dan kesehatan pengemudi dan penumpang.

Jok yang kotor tentunya membuat feel pengendara dan penumpang merasa tak nyaman. Ada beberapa mandafaat merawat jok mobil seperti dilansir dari Hyundai Indonesia yang memiliki nilai positif.

Pertama, soal kenyamanan. Jok yang bersih dan terawat akan memberikan rasa nyaman saat duduk di dalam mobil.

Lalu yang kedua, persoalan kesehatan. Jok yang kotor dapat menjadi sarang bakteri dan jamur yang dapat menyebabkan penyakit.

Kemudian Jok yang terawat dengan baik meningkatkan nilai estetika interior mobiil serta meningkatkan nilai jual yang lebih tinggi.

Berikut Tips Merawat Jok Mobil

Membersihkan Secara Rutin

  • Gunakan sikat lembut, lap mikrofiber, dan pembersih jok yang sesuai dengan bahan jok.
  • Hindari produk pembersih keras yang dapat merusak bahan jok.
  • Segera bersihkan noda atau kotoran untuk mencegahnya menempel permanen.

Melindungi dari Sinar Matahari

Gunakan penutup jok atau parkirkan mobil di tempat teduh untuk mencegah pudarnya warna dan kerusakan bahan jok akibat sinar UV.

Baca Juga: Ini Pentingnya Ganti Minyak Rem Motor, Tak Peka Keselamatan dalam Bahaya

Menutup Jok Saat Tidak Digunakan

Gunakan penutup jok saat mobil tidak digunakan atau diparkir dalam waktu lama untuk melindunginya dari debu, kotoran, dan noda.

Menghindari Benda Tajam

Hindari duduk di jok dengan benda tajam seperti kunci, gunting, atau pisau yang dapat merobek atau merusak permukaan jok.

Menangani Tumpahan dan Noda

Cover jok mobil bisa saja telah dibuat pabrikan, ada pula yang mesti dipersiapkan sendiri oleh konsumen. Sebagai ilustrasi [Envato Elements/NomadSoul1].
Cover jok mobil bisa saja telah dibuat pabrikan, ada pula yang mesti dipersiapkan sendiri oleh konsumen. Sebagai ilustrasi [Envato Elements/NomadSoul1].

Segera bersihkan tumpahan makanan atau minuman dengan lap bersih dan air untuk mencegah noda permanen.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI