3. Search Live
Ingin mencari tempat makan dengan hidangan khas tertentu? Gunakan Search Live.
Arahkan kamera smartphone ke foto hidangan yang diinginkan, dan Google Maps akan membantu kalian menemukan restoran yang menyajikannya.
Fitur ini memanfaatkan teknologi AI untuk mengenali gambar dan mencocokannya dengan informasi yang tersedia di Google Maps.
4. Lens in Maps
Setelah tiba di suatu tempat, Lens in Maps membantu Anda menjelajahi lebih lanjut.
Gunakan kamera smartphone untuk mendeteksi objek-objek di sekitar, seperti ATM, restoran, atau toko, dan Google Maps akan menampilkan informasi lengkap tentangnya, termasuk ulasan, foto, dan jam buka.
5. AI Recommendation
Bosan dengan tempat wisata yang itu-itu saja? Google Maps menawarkan rekomendasi tempat baru yang menarik berdasarkan minat kalian.
Baca Juga: Update! 20 HP Poco yang Memenuhi Syarat Terima Pembaruan HyperOS 2.0
Misalnya, jika kalian mencari "tempat nongkrong dengan teman", Google Maps akan menampilkan daftar kafe dan restoran yang sesuai dengan kriteria, lengkap dengan foto-foto menarik dari pengguna lain.