4 Rekomendasi Mobil Listrik Termurah Juli 2025 Alternatif BYD Atto 1, Mulai Rp180 Jutaan

Cesar Uji Tawakal Suara.Com
Selasa, 29 Juli 2025 | 13:45 WIB
4 Rekomendasi Mobil Listrik Termurah Juli 2025 Alternatif BYD Atto 1, Mulai Rp180 Jutaan
BYD melengkapi jajaran produk mobil listrik mereka di Indonesia dengan meluncurkan BYD Atto 1. (Foto: SUARA.com/Manuel Jeghesta)

Suara.com - Mobil listrik kini semakin diminati oleh masyarakat Indonesia. Selain ramah lingkungan, biaya operasional yang lebih hemat dibandingkan mobil berbahan bakar bensin membuat banyak orang mulai melirik kendaraan listrik sebagai pilihan utama.

Pemerintah juga terus mendorong penggunaan mobil listrik melalui berbagai insentif dan kemudahan regulasi. Namun, satu hal yang masih menjadi pertimbangan banyak orang adalah harga.

Meskipun mobil listrik identik dengan harga mahal, kini beberapa produsen otomotif ternama seperti Wuling, BYD, DFSK, dan Chery sudah menghadirkan pilihan mobil listrik dengan harga yang jauh lebih terjangkau.

Terbaru, BYD meluncurkan Atto 1 yang bikin pasar mobil listrik bergoyang dengan harganya yang miring, mulai Rp195 jutaan. Tapi selain Atto 1, apa saja alternatifnya?

Berdasarkan informasi yang telah tim Suara.com rangkum, berikut adalah rekomendasi mobil listrik termurah Juli 2025 yang sudah resmi dipasarkan di Indonesia, lengkap dengan fitur unggulan dan kisaran harga.

Rekomendasi Mobil Listrik Termurah 2025

Inilah empat rekomendasi mobil listrik termurah tahun 2025 yang menarik untuk disimak:

1. Wuling Air EV

Wuling Air EV
Wuling Air EV

Wuling Air EV menjadi pionir mobil listrik murah di Indonesia yang berhasil mencuri perhatian pasar. Mobil mungil dengan desain futuristik ini menawarkan kombinasi harga terjangkau, teknologi canggih, dan efisiensi penggunaan di dalam kota.

Dilengkapi dengan pilihan baterai berkapasitas 17,3 kWh hingga 26,7 kWh, Wuling Air EV mampu menempuh jarak hingga 300 km dalam sekali pengisian.

Baca Juga: Blackvue ELITE 8 Series: Solusi Dashcam Cerdas untuk Mobil Listrik

Fitur-fitur seperti Intelligent Tech Dashboard, Smart Start System, dan dukungan konektivitas aplikasi MyWuling+ membuat mobil ini menjadi pilihan favorit masyarakat urban yang mencari mobil listrik ringkas namun fungsional.

Estimasi harga: Rp214 - 307,5 jutaan 

2. BYD Dolphin

BYD Dolphin
BYD Dolphin

Brand asal Tiongkok ini resmi memasuki pasar Indonesia dengan membawa BYD Dolphin sebagai salah satu produk andalannya di segmen mobil listrik terjangkau.

BYD Dolphin mengusung desain hatchback modern yang cocok untuk kebutuhan harian maupun perjalanan jarak menengah.

Dengan baterai 44,9 kWh, BYD Dolphin mampu menempuh jarak hingga 400 km. Teknologi Blade Battery milik BYD dikenal memiliki tingkat keamanan tinggi dan daya tahan yang luar biasa.

Interiornya juga tak kalah mewah dengan layar infotainment besar dan material kabin berkualitas. Di rentang harga Rp 400 jutaan, BYD Dolphin menjadi pilihan mobil listrik keluarga kecil yang sangat kompetitif.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Gibran Rakabuming Raka?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 9 SMP dan Kunci Jawaban Aljabar-Geometri
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Lelah Mental? Cek Seberapa Tingkat Stresmu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu SpongeBob, Patrick, Squidward, Mr. Krabs, atau Plankton?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Nge-fans Kamu dengan Lisa BLACKPINK?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Maarten Paes? Kiper Timnas Indonesia yang Direkrut Ajax Amsterdam
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Seberapa Tahu Kamu tentang Layvin Kurzawa? Pemain Baru Persib Bandung Eks PSG
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Keterampilan Berpolitik ala Tokoh Sejarah, Kamu Titisan Genghis Khan atau Figur Lain?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Siapa Karakter SpongeBob SquarePants yang Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Hidupmu Jadi Lagu, Genre Apa yang Paling Cocok?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI