TANGSEL – Dalam rangka pengamanan Hari Raya Natal dan Tahun Baru (Nataru), Polres Tangerang Selatan (Tangsel) menyiapkan 10 posko yang tersebar di beberapa titik di Tangsel.
Kepala Seksi Hubungan Masyarakat Polres Tangerang Selatan Ipda Galih mengatakan, 10 posko tersebut akan tetap standby sampai tahun baru.
“Ada sepuluh posko pengamanan yang disiagakan, standby sampai tahun baru. Sampai sekarang pun masih diisi. Bukan berarti acara Natal selesai maka kosong. Tetap dilakukan penjagaan,” ujar Galih saat dikonfirmasi, Selasa (27/12/2022).