Kompetensi Orangtua dalam Mendidik Anak

Oleh: Syamsudin Kadir (Penulis Buku Menjadi Pendidik Hebat di Era Digital) SALAH satu anugerah terbesar dalam kehidupan manusia adalah dianugerahi anak oleh Allah.

fajarsatu
Rabu, 26 Oktober 2022 | 17:57 WIB
Kompetensi Orangtua dalam Mendidik Anak
Sumber: fajarsatu

Oleh: Syamsudin Kadir
(Penulis Buku Menjadi Pendidik Hebat di Era Digital)

SALAH satu anugerah terbesar dalam kehidupan manusia adalah dianugerahi anak oleh Allah. Sebagai kedua orangtua bagi anak, pasangan suami-istri mendapatkan nikmat yang bukan saja berdampak pada kehidupan dunia tapi juga kehidupan akhirat. Selain dampak negatif juga dampak positif. Walau demikian, tak sedikit yang belum atau bahkan tidak mendapatkan anugerah serupa. Hal tersebut tentu merupakan bagian dari skenario Allah atas hamba ciptaan-Nya.

Selain bersyukur kepada Allah atas anugerah tersebut, orangtua juga memiliki tanggungjawab besar dalam keberlangsungan hidup anak-anaknya. Misalnya, memberi nama yang baik sesuai standar agama (Islam), mengaqiqahkan, menafkahi sampai usia balig, menikahkan dan mendoakan agar selalu mendapat bimbingan dari Allah. Selain itu, kewajiban utama orangtua atas anak-anaknya adalah mendidik mereka sehingga menjadi generasi yang memiliki iman, taqwa dan akhlak mulia dengan kualitas terbaik. 

BERITA LAINNYA

TERKINI