Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD

Senin, 19 Januari 2026 | 15:41 WIB
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
Petugas salah satu tempat penukaran mata uang asing menunjukkan uang rupiah dan dolar AS, Jakarta, Selasa (14/1/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Baca 10 detik
  • Nilai tukar rupiah melemah pada penutupan Senin, 19 Januari 2026, ditutup Rp16.955 per dolar AS di pasar spot.
  • Pelemahan rupiah sebesar 0,40 persen ini merupakan yang terdalam dibandingkan mata uang Asia lainnya hari itu.
  • Sentimen negatif domestik menjelang RDG Bank Indonesia menjadi pemicu utama pelemahan rupiah terhadap dolar AS.

Suara.com - Nilai tukar rupiah terus menunjukkan pelemahan pada penutupan, Senin, 19 Januari 2026. Berdasarkan data Bloomberg, rupiah di pasar spot ditutup pada level Rp 16.955 per dolar AS atau USD.

Pada hari ini, rupiah telahmelemah 0,40 persen persen dibandingkan penutupan pada Kamis yang berada di level Rp 16.896 per USD. 

Sedangkan, kurs Jisdor Bank Indonesia tercatat di Rp 16.880 per USD.  

Petugas salah satu tempat penukaran mata uang asing menunjukkan uang rupiah dan dolar AS, Jakarta, Selasa (14/1/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]
Petugas salah satu tempat penukaran mata uang asing menunjukkan uang rupiah dan dolar AS, Jakarta, Selasa (14/1/2025). [Suara.com/Alfian Winanto]

Sementara itu, pergerakan mata uang Asia rupiah yang mengalami pelemahan terdalam. Disusul peso Filipina yang melemah 0,19 persen, won Korea melemah 0,13 persen.

Kemudian, diikuti rupee India melemah 0,12 persen dan dolar Taiwan melemah 0,03 persen terhadap dolar AS.

Sedangkan mata uang Asia lainnya menguat terhadap dolar AS sore ini. Baht Thailand mencatat kenaikan terbesar yakni 0,55 persen. Disusul dolar Singapura yang menguat 0,22 persen, yuan China menguat 0,10 persen.

Lalu, yen Jepang menguat 0,05 persen ringgit Malaysia menguat 0,02 persen dan dolar Hong Kong menguat 0,003 persen terhadap dolar AS.

Sentimen Pelemahan Rupiah

Dalam hal ini, Analis Doo Financial Futures, Lukman Leong, mengatakan pelemahan rupiah dikarenakan mendapatkan sentimen negatif dari dalam negeri, salah satunya jelang Rapat Dewan Gubernur (RDG) Bank Indonesia (BI).

Baca Juga: Kurs Dolar AS Sudah Dijual Rp 17.000 di Bank-bank Besar

"Rupiah mendekati rekor terendah terhadap dollar AS di tengah meningkatnya ekspektasi pelonggaran moneter menjelang RDGBI pekan ini," ujarnya saat dihubungi Suara.com.

Dia pun mengungkapkan, USD sendiri terpantau melemah cukup besar setelah ancaman tarif oleh Trump kepada negara-negara yang menentang penjualan Greenland ke AS. Namun, rupiah justru ikut tertekan oleh sentimen risk off di pasar. 

"Rupiah paling tidak masih akan terus tertekan hingga RDGBI, dan akan semakin tertekan apabila dalam rapat tersebut dewan BI kembali menekannkan perlunya menurunkan suku bunga demi mendukung perekonomian. Namun tentunya, faktor lain yg tidak kalah pentung adalah desifit anggaran yang diperkirakan bisa melewati batas 3," pungkasnya.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Mitos vs Fakta Sampah: Cara Cerdas Jadi Pahlawan Kebersihan Lingkungan
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Sejarah Otomotif: Siapa Penemu Mobil Pertama di Dunia?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI