GOPOS.ID, POHUWATO – Kapolres Pohuwato, AKBP Teddy Rayendra membenarkan penangkapan 7 terduga teroris di Kabupaten Pohuwato, Provinsi Gorontalo oleh Tim Detasemen Khusus (Densus) 88, Jumat (27/11/2020).
“Ya benar ada penangkapan terduga teroris,” ungkap Teddy Rayendra kepada saat dikonfirmasi gopos.id.
Menurut Teddy, penangkapan ketujuh terduga teroris ini terjadi di dua kecamatan berbeda yakni Kecamatan Randangan dan Kecamatan Buntulia.