Arus Balik Lebaran di Lampung, 12 Pemudik Terdeteksi Positif Covid-19

"Untuk penindakan pelanggaran travel gelap berupa tilang sebanyak 87 tilang dan membagikan masker kepada masyarakat sebanyak 801 buah," kata Pandra.

lampungpro
Senin, 17 Mei 2021 | 17:48 WIB
Arus Balik Lebaran di Lampung, 12 Pemudik Terdeteksi Positif Covid-19
Sumber: lampungpro

BANDAR LAMPUNG (Lampungpro.co): Kabid Humas Polda Lampung Kombes Pol Zahwani Pandra Arsyad menyampaikan, berdasarkan data Operasi Ketupat Krakatau 2021 dari Direktorat Lalu Lintas Polda Lampung hingga Senin (17/5/2021) pukul 06.00 WIB, Polda Lampung memeriksa 33.656 kendaraan di sembilan pos penyekatan. Hasilnya, 984 unit kendaraan diputarbalikkan ke daerah asal.

Selain itu, petugas melaksanakan rapid test antigen secara random kepada 3.043 pemudik. Hasilnya, sebanyak 3.031 pemudik dinyatakan negatif dan 12 positif. 

"Untuk penindakan pelanggaran travel gelap berupa tilang sebanyak 87 tilang dan membagikan masker kepada masyarakat sebanyak 801 buah," kata Pandra, selaku Kepala Satuan Tugas (Kasatgas) Bantuan Operasi (Banops)Operasi Ketupat Krakatau, Senin (17/5/2021).

BERITA LAINNYA

TERKINI