Obar Sobarna: Bupati Bandung Saat Ini Harus Lebih Baik dari Sebelumnya

Bupati Bandung HM Dadang Supriatna bersilaturahmi ke kediaman Mantan Bupati Bandung Periode 2000- 2005 dan 2005-2010, H. Obar Sobarna, S.Ip, ... ...

timesindonesia
Minggu, 3 April 2022 | 12:56 WIB
Obar Sobarna: Bupati Bandung Saat Ini Harus Lebih Baik dari Sebelumnya
Sumber: timesindonesia

Bupati Bandung HM Dadang Supriatna bersilaturahmi ke kediaman Mantan Bupati Bandung Periode 2000- 2005 dan 2005-2010, H. Obar Sobarna, S.Ip, di Jalan Rajamantri Kota Bandung, Sabtu (2/4/2022). Dalam pertemuan yang hangat ini tampak keduanya saling memuji baik, terhadap kepemimpinan, juga terhadap kepribadian masing-masing.

Dalam kunjungannya ke kediaman Pak Obar, Bupati Dadang Supriatna  didampingi istri Emma Detty Supriatna serta Wakil Bupati Bandung Sahrul Gunawan, Sekda Kabupaten Bandung, Cakra Amiyana, serta beberapa Kepala Perangkat Daerah di lingkup Pemerintah Kabupaten Bandung. 

Dalam penerimaannya, Obar Sobarna juga didampingi istri tercinta Hj. Iyan Siti Hajar Komara Sobarna. 

Kunjungan Bupati Bandung, Dadang Supriatna dan rombongan ke Rumah Mantan Bupati Bandung Obar Sobarna tersebut merupakan salah satu bentuk Safari Silaturahmi ke para mantan Bupati Bandung dalam Rangka Menyambut Hari Jadi Kabupaten Bandung ke-381 pada 20 April 2022.

BERITA LAINNYA

TERKINI