TIMESINDONESIA – Bullying, baik verbal ataupun non verbal bisa mengakibatkan masalah kesehatan jiwa. Bullying atau perundungan, menurut para ahli, bisa menekan perasaan mental dan mengakibatkan tidak nyaman.
Tidak hanya itu bullying juga bisa mengarah ke pembunuhan karakter seseorang. Remaja atau anak-anak yang mengalami bullying akan merasa rendah diri. Dalam beberapa kesempatan akan merasa paling buruk kondisinya dibandingkan dengan teman-temannya. Jika dibiarkan hal itu akan menimbulkan gangguan mental psikososial yang lain.
Bullying sendiri bisa terjadi karena teman-teman, beban sekolah, tekanan teman sebaya, kemudian tekanan orang dewasa. Masalah bullying ini pernah diadukan kepada Bupati Kediri Hanindhito Himawan Pramana beberapa waktu lalu.