Pemkab Mojokerto Terus Gempur Peredaran Rokok Ilegal

PemkabĀ Mojokerto terus berupaya memerangi rokok ilegal di wilayah Kabupaten Mojokerto. Kali ini Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati menggelar operasi pasar terkait penjua ...

timesindonesia
Kamis, 22 Desember 2022 | 11:24 WIB
Pemkab Mojokerto Terus Gempur Peredaran Rokok Ilegal
Sumber: timesindonesia

Pemkab Mojokerto terus berupaya memerangi rokok ilegal di wilayah Kabupaten Mojokerto. Kali ini Bupati Mojokerto, Ikfina Fahmawati menggelar operasi pasar terkait penjualan rokok ilegal bersama Kantor Pengawasan dan Pelayanan Bea dan Cukai Tipe Madya Pabean B (KPPBC) Sidoarjo.

Pelaksanaan operasi pasar yang menyasar Pasar Rakyat Kedungmaling, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto. Tampak Bupati Ikfina mendatangi langsung beberapa toko untuk mengecek rokok yang dijual di toko tersebut. Selain itu, pada pelaksanaan operasi pasar rokok ilegal juga turut dihadiri Kepala KPPBC Tipe Madya Pabean B Sidoarjo, Pantjoro Agung, Kepala Satpol PP Kabupaten Mojokerto Eddy Taufiq, Kepala Kejaksaan Negeri Kabupaten Mojokerto Gaos Wicaksono, serta Forkopimca Sooko.

BERITA LAINNYA

TERKINI