Mal di Cikarang Ini Kasih Beragam Promo dan Hiburan Menarik Selama Opening

Rully Fauzi Suara.Com
Jum'at, 22 Maret 2024 | 17:00 WIB
Mal di Cikarang Ini Kasih Beragam Promo dan Hiburan Menarik Selama Opening
Grand Opening AEON MALL Deltamas. [dok. AEON MALL]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Sesuai dengan taglinennya yaitu Unleash Your Excitement, AEON MALL Deltamas akan menjadi tempat di mana kegembiraan bermekaran dan pelanggan dapat menciptakan kenangan yang tak terlupakan. Layaknya pertunjukan kembang api yang indah bagi masyarakat setempat.

Sementara itu, Direktur Jenderal Perdagangan Dalam Negeri Kementerian Perdagangan, Isy Karim berharap pusat perbelanjaan ini tidak hanya memperkaya pilihan belanja bagi masyarakat, tapi juga turut mendorong pertumbuhan ekonomi nasional.

Pemerintah lanjut Isya, juga mendorong mal dengan luas ratusan ribu meter ini terus meningkatkan kreativitas dan inovasi. Unsur dagang dan pariwisata harus ada dalam sebuah bangunan mal agar lebih menarik konsumen.

"Kreativitas dan inovasi untuk memadukan unsur perdagangan dengan pariwisata dan ritel agar lebih menarik konsumen misalnya dengan menyediakan tempat makan yang bagus, inovasinya untuk tata letak denah yang berkesan dan sebagainya," ujar Isy yang hadir dalam grand opening, Jum'at (22/3/2024).

Untuk informasi, pada 21 Maret lalu, AEON MALL Deltamas pun telah mengadakan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) dengan memberikan donasi untuk tiga panti asuhan dengan total lebih dari 50 anak.

Kegiatan CSR ini menjadi salah satu bukti nyata AEON MALL Deltamas untuk terus aktif berbagi dengan lingkungan sekitar, sekaligus sebagai rasa syukur atas AEON MALL Deltamas yang berhasil dibuka pada hari ini (22/3).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI