Greysia/Apriyani mencoba bangkit di game kedua. Pasangan ranking lima dunia ini sempat unggul 2-0 sebelum disamakan menjadi 2-2.
Beberapa pukulan unforced error dari Greysia memberikan keuntungan bagi pasangan Jepang untuk menambah poin.
Smash keras Nagahara yang tak mampu dikembalikan Apriyani akhirnya menyudahi pertandingan untuk kemenangan Matsumoto/Nagahara, dengan skor 21-17.
![Pasangan ganda putra Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon menyumbang angka bagi Indonesia vs Jepang usai mengalahkan Takeshi Kamura/Keigo Sonoda di babak semifinal Piala Sudirman 2019, Sabtu (25/5). [Humas PBSI]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2019/05/25/87454-kevin-sanjaya-sukamuljomarcus-fernaldi-gideon.jpg)
Hasil ini membuat Indonesia terhenti di semifinal, dan mengulangi pencapaian di Piala Sudirman 2015 silam.
Berikut hasil lengkap pertandingan Indonesia vs Jepang di babak semifinal Piala Sudirman 2019, Sabtu (25/5):
1. [Ganda Putra] Kevin Sanjaya Sukamuljo/Marcus Fernaldi Gideon vs Takeshi Kamura/Keigo Sonoda: 21-14 dan 21-18
2. [Tunggal Putri] Gregoria Mariska Tunjung vs Akane Yamaguchi: 13-21 dan 13-21
3. [Tunggal Putra] Anthony Sinisuka Ginting vs Kento Momota: 17-21 dan 19-21
4. [Ganda Putri] Greysia Polii/Apriyani Rahayu vs Mayu Matsumoto/Wakana Nagahara: 15-21 dan 17-21
Baca Juga: Balik Ancam, Manny Pacquiao Tantang Keith Thurman Jual-Beli Pukulan
5. [Ganda Campuran] Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti vs Yuta Watanabe/Arisa Higashino: Tidak dimainkan