Yang membedakan hanya tenaga yang dikeluarkan, forehand tinggi dilakukan dengan tenaga yang lebih besar sehingga jarak pukulnya lebih jauh dan tinggi.
Servis Backhand
Servis yang umum dipakai dalam sektor pemainan ganda, diperuntukan agar pemain lawan tak bisa dengan mudah mengembalikan bola.
Berbeda dengan forehand, backhand servis dimulai dari menggeser tangan ke arah dalam tubuh saat memegang raket.
Dengan bantalan jempol yang berada terhadap pegangan raket yang lebih besar, dalam melatih teknik ini diperlukan keluwesan dalam melakukan gerakan backhand.
Usahakan ayunan raket tidak terlalu panjang dan tenaga yang dipakai tak terlalu berlebih karena berpengaruh terhadap akurasi dan pukulan.
Servis Panjang
Teknik servis panjang menggunakan dasar forehand dan backhand, tujuannya mengganggu posisi lawan dengan arah bola ke belakang area permainan.
Dalam melakukan servis ini, tangan yang memegang raket ke belakang ditempatkan setinggi bahu, memukul shuttlecock setelah ayunan di depan badan.
Baca Juga: PBSI Evaluasi Hasil Malaysia Masters 2023, Belum Baik namun Cukup Memuaskan
Servis Mendatar