Jafar/Felisha dan Bobby/Melati Ikuti Jejak Dejan/Fadia ke Perempat Final Taipei Open 2025

Arief Apriadi Suara.Com
Kamis, 08 Mei 2025 | 14:20 WIB
Jafar/Felisha dan Bobby/Melati Ikuti Jejak Dejan/Fadia ke Perempat Final Taipei Open 2025
Tim ganda campuran Jafar Hidayatullah dan Felisha Alberta Nathaniel Pasaribu di Badminton Asia Championship (BAC) 2025. [Instagram/@badmintonasia.official]
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Chen/Chan ke perempat final setelah menyingkirkan pasangan ganda campuran Indonesia, Faza/Aisyah Salsabila Putri Pranata.

Duel ini diprediksi berlangsung sengit, melihat performa konsisten dari para pasangan yang bersaing.

Indonesia Tampilkan Kekuatan Ganda Campuran di Taipei Open 2025

Taipei Open 2025 merupakan bagian dari rangkaian BWF World Tour Super 300 dan berlangsung pada 6-11 Mei 2025 di Taipei Arena.

Turnamen ini memperebutkan total hadiah sebesar 240.000 dolar AS dan diikuti oleh para pemain elite dunia.

Awalnya, Indonesia mengumumkan akan mengirimkan 16 wakil di turnamen ini. Namun, menjelang kompetisi dimulai, dua nama yakni Alwi Farhan dan Yohanes Saut Marcellyno batal tampil.

Dengan begitu, kontingen Merah Putih akhirnya hanya diperkuat oleh 14 wakil.

Dari 14 wakil tersebut, sektor ganda campuran menjadi andalan utama Indonesia, dengan mengirimkan total delapan pasangan.

Sektor ini terbukti menjadi tulang punggung Indonesia di Taipei Open 2025, terbukti dengan tiga pasangan yang telah menembus babak delapan besar.

Baca Juga: Langkah Terjal Dejan/Fadia di BAC 2025, Lawan Berat Menanti di Babak Awal

Berikut daftar lengkap wakil Indonesia di Taipei Open 2025:

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI