MediaTek Siapkan 60 Juta Chip 5G pada 2020

Kamis, 19 September 2019 | 15:25 WIB
MediaTek Siapkan 60 Juta Chip 5G pada 2020
Ilustrasi logo perusahaan semikonduktor asal Taiwan, Mediatek. [Shutterstock]

Suara.com - MediaTek disebutkan berencana menyaingi Qualcomm sebagai kompetitor utama pada 2020 mendatang. Menurut laporan terbaru yang diklaim leaker dari manajemen rantai pasokan di Taiwan, puluhan juta chip 5G diproduksi demi target tersebut.

Kabar tersebut juga datang bersamaan dengan kabar lain yang menyebutkan bahwa MediaTek akan mengubah pola produksi chip 5G MT6885 SoC yang menggunakan sistem fabrikasi 7nm. Hal ini dilakukan MediaTek untuk mengirimkan puluhan juta chip 5G pada pengiriman awal 2020, sekaligus memanfaatkan momentum konektivitas 5G yang mulai berkembang.

Industri Taiwan berharap MediaTek dapat memenangkan pesanan untuk vendor smartphone China seperti Oppo, Vivo, dan Huawei. Meski belum mendapat konfirmasi resmi, MediaTek disebut akan menjual sebanyak 60 juta chip 5G dan harga jual rata-rata (ASP) per unit dari chip tersebut sebesar 50 dolar AS atau sekitar Rp 703 ribu.

Harga yang dipatok jauh lebih mahal dibandingkan dengan ASP chip 4G yang berkisar antara 10-12 dolar AS atau sekitar Rp 141-170 ribu. Meski begitu, harga ASP chip 5G milik MediaTek diprediksi jauh lebih murah daripada harga jual rata-rata chip 5G milik Qualcomm.

Ilustrasi tentang teknologi jaringan 5G (Shutterstock).
Ilustrasi tentang teknologi jaringan 5G (Shutterstock).

Dilansir dari Gizmochina, Strategy Analytic sebagai perusahaan konsultasi riset pasar, menyebutkan bahwa penjualan smartphone 5G China diprediksi akan mencapai 80 juta pada 2020. Sementara penjualan smartphone secara global diprediksi mencapai 160 juta unit di tahun mendatang.

Cai Lixing sebagai CEO MediaTek sendiri memproyeksikan penjualan smartphone 5G global menyentuh sekitar 140 juta unit. Sementara di China sekitar 100 juta unit. Melihat angka yang fantastis tersebut, tak heran jika MediaTek berambisi untuk memproduksi puluhan juta chip 5G pada 2020 mendatang.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI