Adanya kamera DepthVision dan fitur Super Steady membuat ponsel ini mampu mengabadikan berbagai momen Instagramable dengan lebih menawan. Selain itu, kapasitas baterainya yang mencapai 4.500 mAh juga dapat menemani kamu seharian tanpa cemas untuk mencari charger.
![Samsung Galaxy S20 Plus. [Samsung Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/02/16/51864-samsung-galaxy-s20-plus.jpg)
Galaxy S20 Plus pun sesuai untuk para pengguna yang hobi mengabadikan momen-momen sempurna. Empat kamera belakang dengan resolusi hingga 64 MP dan fitur 30x Super Resolution Zoom mampu memberikan opsi pengambilan gambar yang beragam.
Selain itu, dengan kapasitas memori eksternal hingga 1 TB membuat penyimpanan stok video, foto, dan data-data penting tak lagi menjadi masalah di ponsel ini.
Samsung Galaxy S20
Bagi para pengguna yang suka mengabadikan momen-momen berharganya dalam media sosial, Galaxy S20 bisa menjadi daily driver mereka.
Kehadiran mode single-take berbasis kecerdasan buatan (AI) memungkinkan Galaxy S20 untuk menangkap berbagai versi dari sebuah momen, membuat pengguna dapat memilih hasil gambar yang mereka sukai tanpa perlu melakukan banyak jepretan.
Kecerdasan buatan di dalam ponsel ini juga dimanfaatkan untuk mengelompokkan foto di dalam galeri, sehingga memudahkan pengguna untuk menata hasil foto sesuai keinginan.
![Samsung Galaxy S20. [Samsung Indonesia]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/02/16/78352-samsung-galaxy-s20.jpg)
Tidak hanya itu, Galaxy S20 turut menghadirkan fitur yang dapat memuaskan para pengguna yang hobi menonton film. Hal ini merujuk pada layar Quad HD+ Dynamic AMOLED 2X untuk melihat berbagai konten secara nyata.
Selain itu, Samsung juga merilis Galaxy Buds+ bersamaan dengan Galaxy S20 sebagai true wireless earbuds pertama dari Samsung yang menggunakan two-way speaker.
Baca Juga: Gunung Es di Antartika Retak Seukuran Kota Surabaya
Harga dan Ketersediaan