Ilmuwan Oxford: Vaksin Covid-19 Mungkin Siap Diproduksi September 2020

Liberty Jemadu Suara.Com
Jum'at, 17 April 2020 | 18:46 WIB
Ilmuwan Oxford: Vaksin Covid-19 Mungkin Siap Diproduksi September 2020
Vaksin Covid-19 diperkirakan sudah tersedia pada September 2020. ( shutterstock )

Suara.com - Pakar vaksin dari Universitas Oxford, Inggris mengatakan bahwa vaksin Covid-19 mungkin sudah bisa diproduksi massal pada sekitar musim gugur 2020 atau sekitar September mendatang.

Sarah Gilbert, pakar vaksinologi dari Oxford mengatakan bahwa pihaknya telah mengembangkan kandidat vaksin Covid-19 yang akan diberikan ke 500 sukarelawan pada pertengahan Mei mendatang.

Orang dewasa berusia antara 15-55 tahun sudah direkrut sebagai sukarelawan dalam uji coba fase awal dan tengah. Uji coba lanjutan akan digelar dan melibatkan orang berusia lebih tua, sebelum fase 3 digelar dengan melibatkan 5000 sukarelawan.

"Skenario terbaik adalah pada musim gugur 2020, kami sudah memiliki hasil uji coba fase 3 dan kemampuan untuk memproduksi vaksin dalam jumlah besar. Tetapi kerangka waktu ini sangat ambisius dan masih bisa berubah," kata Gilbert kepada jurnal ilmiah Lancet seperti dilansir Bloomberg, Jumat (17/4/2020).

Dalam upaya membuat vaksin Covid-19, Gilbert dan timnya telah menerima hibah senilai 2,2 juta pound sterling atau sekitar Rp 42,7 miliar dari Institut Nasional untuk Riset Kesehatan Inggris serta Badan Riset dan Inovasi Inggris pada Maret lalu.

Kandidat vaksin yang dikembangkan Gilbert dkk adalah salah satu yang paling cepat masuk ke fase uji klinis. Organisasi kesehatan dunia (WHO) mengatakan saat ini sudah ada 70 calon vaksin Covid-19 yang sedang dikembangkan di seluruh dunia.

Selain vaksin pada peneliti Oxford, ada tiga vaksin lain yang sudah diuji kemanusia. Ketiga vaksin itu adalah milik CanSino Biological Inc./Beijing Institute of Biotechnology; Inovio Pharmaceuticals Inc.; dan Moderna Inc./National Institute of Allergy and Infectious Diseases.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI