Tiba di Indonesia, Harga Realme C12 Rp 1,9 Juta

Jum'at, 14 Agustus 2020 | 17:10 WIB
Tiba di Indonesia, Harga Realme C12 Rp 1,9 Juta
Harga Realme C12 di Indonesia adalah Rp 1,9 juta. [Dok Realme Indonesia]

Suara.com - Realme Indonesia, pada Jumat (14/8/2020) meluncurkan HP terbarunya di Tanah Air dan harga Realme C12, nama gawai itu, adalah sekitar Rp 1,9 juta.

Harga Realme C12 ini sedikit lebih murah dari pendahulunya Realme C15 yang dijual seharga Rp 2 juta saat diluncurkan pada akhir Juli dan beda tipis dengan Realme C11 yang dipasarkan di Rp 1,6 juta saat diperkenalkan pada akhir Juni lalu.

Marketing Director Realme Indonesia, Palson Yi, mengklaim Realme C12 memadukan daya tahan, desain kekinian, dan chipset terbaik di kelasnya.

"Dibekali dengan mega baterai 6.000 mAh, Realme C12 menawarkan baterai awet, layar besar, desain kamera kotak yang kekinian, dan tak lupa, Helio G35," ucap Palson.

Bicara desain, Realme C12 hadir dengan layar 6,5 inci beresolusi HD+ dengan sentuhan notch waterdrop di bagian atasnya yang digunakan untuk menampung kamera selfie 5 MP.

Meski turun di kelas bawah, namun ponsel ini dilengkapi chipset gaming buatan MediaTek, Helio G35, yang dipadukan dengan RAM 3 GB dan memori internal 32 GB.

Beralih ke sektor kamera, ponsel terbaru ini dibekali trio kamera belakang dengan sensor utama 13 MP, lensa monokrom (B&W) 2 MP, dan lensa makro 2 MP.

Dikemas dalam balutan warna Coral Red dan Marine Blue, harga Realme C12 dibanderol Rp 1,9 juta. Namun jika konsumen membelinya melalui Lazada pada flash sale, harganya turun menjadi Rp 1,75 juta.

Baca Juga: Intip Spesifikasi Realme C12 yang Meluncur Sore Ini di Indonesia

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

REKOMENDASI

TERKINI