Google Chat Kenalkan Fitur Pin Chat, Begini Cara Pakainya

Sabtu, 14 November 2020 | 01:05 WIB
Google Chat Kenalkan Fitur Pin Chat, Begini Cara Pakainya
Ilustrasi Gmail di desktop. [Shutterstock]

Suara.com - Google Chat perkenalkan fitur baru berupa pinned chat (menyematkan pesan) yang terintegrasi dalam aplikasi Gmail.

Dengan ini, pengguna bisa menyematkan percakapan dari seseorang atau room (grup) ke bagian atas daftar.

Dilansir dari NDTV pada Jumat (13/11/2020), percakapan yang disematkan ini akan ditampilkan ke bagian atas di Gmail ataupun Google Chat. Pengguna bisa mengakses melalui menu navigasi di sebelah kiri.

"Fitur ini diluncurkan kepada pengguna khusus yang memenuhi syarat dan secara umum dalam beberapa hari ke depan. Fitur ini juga akan tersedia bagi pelanggan Google Workspace," jelas Google seperti dilansir dari NDTV.

Menurut Google, fitur pinned chat ini akan membantu pengguna dalam melihat sebuah percakapan yang penting. Dengan ini, maka pengguna bisa lebih cepat dalam menemukan chat tersebut.

Notifikasi berupa titik merah juga akan muncul di samping percakapan yang disematkan dalam akun Gmail.

Bagi yang mau menggunakan fitur ini, pengguna bisa mengklik chat atau room, kemudian klik Others, lalu pilih Pin.

Untuk melepas pin chat, pengguna bisa melakukan hal yang sama dan pilih Unpin.

Fitur pin chat ini akan tersedia di perangkat Android, iOS, dan website. Fitur ini disediakan bagi pengguna yang memiliki akun Google Workspace Essentials, Business Starter, Business Standard, Business Plus, Enterprise Essentials, Enterprise Standard, Enterprise Plus, G Suite Basic, Business, Education, Enterprise for Education, dan pelanggan Nonprofits.

Baca Juga: Horor! Lewat Tol Malang - Surabaya Pria Ini Disasarkan Google Map ke Hutan

Aplikasi Google Chat merupakan sebuah aplikasi chat yang menggantikan Hangouts.

Meski dihapus, Google Chat tetap mempertahankan beberapa fitur Hangouts, seperti pesan langsung atau pesan grup.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI