Suara.com - Seorang warganet Twitter mengalami penipuan setelah berbelanja online di e-commerce Tokopedia, belum lama ini. Kisahnya pun viral di media sosial berlogo burung biru tersebut.
Akun bernama @akiqaw ini bercerita, dia mengalami penipuan ketika membeli perangkat Hard Disk Drive (HDD) eksternal berukuran 2TB.
Setelah isinya dibongkar, ia justru mendapat flash disk dengan ukuran sama yang ditambahkan dengan besi pemberat.
"Baru kali ini saya ketipu online di Tokopedia beli HDD Eksternal 2TB, ternyata isinya flash disk dan besi pemberat," kata @akiqaw.
Transaksi Akiq ini ia dapatkan dari sebuah toko online bernama Margott Shop. Ia membeli barang tersebut dengan harga Rp 690.000.
Setelah sadar akan penipuan, Akiq mengaku, kalau toko tersebut nyatanya mendapatkan reputasi yang tidak baik. Banyak pembeli lain yang ternyata memiliki masalah yang sama.
![Curhatan warganet beli hard disk dapetnya zonk. [Twitter]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/08/25719-curhatan-warganet.jpg)
"Ternyata setelah saya membeli, juga banyak komplain tapi Tokopedia tidak menindak toko penipu itu," tambahnya.
Harga HDD berukuran 2TB yang dibeli Akiq ini bisa dibilang memang tidak wajar. Jika dibandingkan dengan HDD yang dijual di Official Store dengan merek Seagate, Toshiba, atau Transcend, maka harga rata-rata dijual sekitar Rp 1 jutaan ke atas.
Menanggapi keluhan ini, akun Customer Care Tokopedia @TokopediaCare menyarankan agar Akiq segera memberikan informasi mengenai nomor invoice pesanan melalui DM Twitter.
Baca Juga: Ingin Beli iPhone 8 Plus Bekas, Pertanyaan Pembeli Ini Bikin Ngakak
"Kami memahami kekecewaan yang Kakak rasakan. Perihal kendalanya, boleh infokan dulu ya Kak untuk nomor invoice pesanan yang berkendala tersebut melalui DM untuk dibantu cek lebih lanjut. Ditunggu konfirmasinya Kak :)" jawab @TokopediaCare.