Survei: Pengguna Aplikasi Dana Tumbuh 43 Persen

Minggu, 14 November 2021 | 11:07 WIB
Survei: Pengguna Aplikasi Dana Tumbuh 43 Persen
Aplikasi Dana
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Salah satu fitur sosial, yaitu Dana Donasi, juga terpantau makin banyak digunakan.

Persepsi pengguna terhadap Dana juga kian membaik di kuartal ketiga 2021, khususnya pengguna di usia 18-24 tahun, menilai aplikasi ini dari segi kualitas layanan yang ditawarkan.

YouGov mengklaim, masyarakat menilai Dana aman, proses pembayaran online yang mudah, terkoneksi dengan beragam aplikasi dan diterima di mana-mana, user-friendly, dan bebas biaya administrasi.

Kinerja positif yang ditorehkan Dana menurut survey YouGov tidak lepas dari kampanye #BEBASDRAMA yang digaungkan melalui lintas kanal media, termasuk media sosial.

Aplikasi Dana kini bisa digunakan untuk belanja konten di Google Play Store. [Antara/HO]
Aplikasi Dana kini bisa digunakan untuk belanja konten di Google Play Store. [Antara/HO]

“Kepercayaan pengguna akan kami jadikan acuan untuk terus melakukan inovasi, serta mengomunikasikan manfaat dan nilai lebih yang dapat mereka rasakan saat bertransaksi digital menggunakan Dana,” tandas Monita.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI