Suara.com - Spotify merilis Album Enhanced dengan grup K-Pop yang digandrungi oleh Gen Z, TOMORROW X TOGETHER.
Dipenuhi dengan konten eksklusif, album bertajuk ‘TOMORROW X TOGETHER presents minisode 2: Thursday’s Child, the Enhanced Album’ bertujuan untuk merayakan perilisan EP baru dari grup tersebut, yaitu ‘minisode 2: Thursday’s Child’.
Album Enhanced menawarkan berbagai konten Spotify yang eksklusif untuk memberikan pengalaman lebih saat mendengarkan album berisi lima track yang telah lama dinantikan dari grup tersebut.
Album ini menyampaikan kisah tentang lelaki yang jatuh cinta di seri album sebelumnya 'The Chaos Chapter', yang kemudian merasakan putus cinta dengan cinta pertamanya dan mengalami rangkaian emosi yang kompleks.
Album Enhanced Spotify merupakan pengalaman unik di Spotify, memungkinkan artis untuk terhubung dengan penggemar dan pendengar di seluruh dunia dengan lebih dekat melalui konten artis yang belum pernah dilihat sebelumnya.
Melalui Album Enhanced, artis dapat menyampaikan informasi baru tentang karyanya dan mengekspresikan kreativitas mereka dengan cara yang berbeda, sementara penggemar dapat mempelajari lebih lanjut tentang artis dan beberapa lagu melalui konten eksklusif.
![TOMORROW X TOGETHER dan Spotify merillis album Enhanced. [Spotify]](https://media.suara.com/pictures/original/2022/05/10/93961-tomorrow-x-together-dan-spotify-merillis-album-enhanced.jpg)
Album Enhanced Spotify pada akhirnya bertujuan menghubungkan penggemar dan artis secara lebih dalam lagi dan berfungsi sebagai jendela di mana artis dapat menceritakan inspirasi artistik dan kisah di balik layar kepada pendengar di seluruh dunia.
Sebelumnya, artis-artis seperti Daft Punk, Lady Gaga, Megan Thee Stallion, Billie Eilish, St. Vincent dan Taylor Swift telah berkolaborasi dengan Spotify untuk Album Enhanced.
TOMORROW X TOGETHER merupakan grup artis Korea kelima setelah BTS, BLACKPINK, TWICE, dan NCT127 yang merilis Album Enhanced Spotify.
Baca Juga: Pasang Foto Idol Kpop Saat Lebaran, Malah Dikira Calon Mantu
‘TOMORROW X TOGETHER presents minisode 2: Thursday’s Child, the Enhanced Album’ menawarkan pengalaman playlist multimedia baru termasuk klip, video vertikal, audio liner (konten audio yang diucapkan), Canvas (loop video 8 detik yang dibuat khusus pada setiap lagu), dan Storyline (komentar tertulis pribadi di setiap lagu).