Redmi 10A mengusung chipset MediaTek Helio G25 yang dipasangkan dengan RAM 3GB dan ROM 64 GB.
Sementara sistem operasinya adalah MIUI 12.5 berbasis Android 11.
Jika penyimpanan itu kurang, Redmi 10A memiliki fitur Memory Extension yang bisa menambah RAM dari 3GB menjadi 4GB.
Ada pula slot Micro SD hingga 1TB untuk menyimpan file seperti foto dan video.
![Performa Redmi 10A.jpg. [Suara.com/Dicky Prastya]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2022/05/20/64104-performa-redmi-10ajpg.jpg)
Untuk keperluan multitasking seperti membuka banyak aplikasi dalam satu waktu sekaligus, sepertinya kalian harus sedikit sabar.
Sebab ponsel serasa lag saat kami coba membuka banyak aplikasi di background seperti TikTok, Twitter, kamera, YouTube, hingga browser.
Jadi ketika kami menjelajah (scroll) aplikasi Twitter misalnya, ada gerakan patah-patah yang menyebabkan sedikit loading.
Maka dari itu kalian harus rajin-rajin membersihkan aplikasi di background dan cukup membuka satu aplikasi saja agar aplikasi berjalan lancar.
Kami juga mencoba tes AnTuTu untuk membuktikan performa di atas kertas. Hasilnya, skor Redmi 10A di AnTuTu Benchmark v9.3.8 mencapai 104.052.
Lalu kami coba performa Redmi 10A untuk main game ringan seperti Mobile Legends.
Baca Juga: Xiaomi Rilis Redmi 10A ke Indonesia, Ponsel Murah Harga Sejutaan
Jika kalian mengikuti settings yang sudah diatur secara default dari game, Redmi 10A masih patah-patah dan sangat tidak nyaman untuk dimainkan.