Rekomendasi 5 HP Oppo Murah Seharga Rp 1 Jutaan

Senin, 22 Agustus 2022 | 19:01 WIB
Rekomendasi 5 HP Oppo Murah Seharga Rp 1 Jutaan
Ada 5 HP Oppo murah yang dihargai Rp 1 jutaan di Indonesia. Foto: Ilustrasi Ponsel Oppo. (Oppo)
Follow Suara.com untuk mendapatkan informasi terkini. Klik WhatsApp Channel & Google News

Didukung dengan kapasitas baterai sekitar 4.230 mAh, smartphone ini memiliki kamera utama sebesar 13MP yang dilengkapi dengan kamera mono 2MP dan kamera makro 2MP. Sementara itu, kamera depan Oppo A15 memiliki kamera 5MP.

Tersedia dalam warna Dynamic Black dan Mystery Blue, Oppo A15 dihargai Rp 1,749 juta.

4. Oppo A11k
Oppo A11k memiliki layar berukuran 6,22 inci yang diotaki oleh prosesor MediaTek Helio P35. Hadir dengan varian RAM 2GB dan penyimpanan 32GB, gawai ini ditopang oleh baterai berkapasitas 4.230 mAh.

Oppo A11k diperkenalkan di Indonesia pada Rabu (18/11/2020). [Dok Oppo Indonesia]
Oppo A11k diperkenalkan di Indonesia pada Rabu (18/11/2020). [Dok Oppo Indonesia]

Berjalan di atas ColorOS 6.12 berbasis Android 9, Oppo A11k dibekali dengan kamera utama 13MP dan didukung dengan lensa 2MP. Sementara untuk foto selfie, gawai ini memiliki kamera 5MP dengan bukaan f/2.4.

Tersedia dalam warna Black dan Blue, Oppo A11k dibanderol dengan harga Rp 1,799 juta.

5. Oppo A12
Ponsel pintar yang ditenagai oleh prosesor MediaTek Helio P35 ini memiliki layar berukuran 6,22 inci dengan screen ratio 89 persen.

Oppo A12. [Oppo Indonesia]
Oppo A12. [Oppo Indonesia]

Memiliki RAM sebesar 3GB dengan penyimpanan 32GB yang didukung dengan external memory, Oppo A12 dibekali baterai sebesar 4.230 mAh.

Pengguna yang gemar melakukan fotografi dapat memanfaatkan kamera utama sebesar 13MP dengan lensa lainnya 2MP yang didukung fitur zoom 6x. Sedangkan kamera depannya memiliki lensa 5MP bukaan f/2.4.

Tersedia dalam dua warna yaitu Black dan Blue, Oppo A12 dibanderol dengan harga Rp 1,999 juta.

Baca Juga: 5 HP Oppo Terbaru Versi Juli, Harga Mulai Rp 1 Jutaan

Rekomendasi smartphone Oppo dalam kisaran harga Rp 1 jutaan di atas dapat dipilih oleh pengguna sesuai dengan kebutuhan sebelum membelinya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI