Antimage Bandingkan RRQ Lemon dan Clay Saat Jadi Midlaner RRQ Hoshi

Kamis, 25 Agustus 2022 | 17:27 WIB
Antimage Bandingkan RRQ Lemon dan Clay Saat Jadi Midlaner RRQ Hoshi
Logo RRQ. (Dok MPL Indonesia)

Suara.com - Setelah selama beberapa season beralih role sebagai goldlaner, akhirnya pada saat menjamu ONIC dan Bigetron Alpha di week 2 MPL Season 10, Lemon kembali ke role awalnya yaitu midlaner.

Bergabungnya Lemon sebagai midlaner ini membuat dirinya mengganti posisi Clay yang sebelumnya mengemban role tersebut. Baru-baru ini, dalam video Empe Show bersama Jonathan Liandi, KB dan Lius Andre, Antimage membuat perbandingan Lemon dan Clay.

Diakui oleh Antimage, Clay adalah midlaner yang sangat handal memainkan hero pemberi damage. Sedangkan Lemon adalah tipe midlaner yang cukup spesial memainkan hero mage yang harus membuat momen dalam setiap kesempatan.

"Lemon ini bedanya sama Clay ya, Clay itu bagus pakai hero kaya Cecilion, Lylia, hero-hero yang main damage. Kalau Lemon ini dia spesial banget buat main hero mage yang make momen gitu. Dan kebetulan hero meta MPL Season 10 ini hero momen bro," ungkap Antimage.

Sangat dibutuhkan untuk MPL Season 10 ini, tidak heran jika kini Lemon menggantikan posisi Clay sebagai bagian dari roster utama RRQ Hoshi. Antimage pun menjelaskan bahwa META di season ini sangat cocok dengan Lemon.

Lebih lanjut, dalam Empe Show tersebut, KB dan Antimage juga berharap agar midlaner tim-tim yang ikut berpartisipasi di MPL Season 10 mampu memiliki kemampuan yang sama dengan Lemon.

Diakui oleh Lius Andre, KB, Antimage dan Jonathan Liandi, kemampuan seperti ini patut dimiliki oleh pro player Mobile Legends guna mendukung proses regenerasi yang terjadi di pro scene Tanah Air.

Baca Juga: Albert Beberkan Kunci Kemenangan RRQ, Salah Satunya Disiplin

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Apa Merk HP yang Sesuai Kepribadianmu?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Jika Hidupmu adalah Film, Kamu si Tokoh Antagonis, Protagonis atau Cuman Figuran?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Mie Apa yang Kamu Banget? Temukan Karakter Aslimu
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Matematika Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Benar-benar Asli Orang Jogja atau Bukan?
Ikuti Kuisnya ➔
SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI