Telkomsel Gelar Program Inkubasi Startup NextDev 2022

Liberty Jemadu Suara.Com
Selasa, 13 September 2022 | 18:56 WIB
Telkomsel Gelar Program Inkubasi Startup NextDev 2022
Vice President Corporate Communications Telkomsel Saki Hamsat Bramono menjelaskan program inkubasi startup NextDev 2022 di Jakarta, Selasa (13/9/2022). [Antara]

Suara.com - Telkomsel menggelar program inkubasi startup atau perusahaan rintisan teknologi NextDev 2022 dengan tema Sustain Beyond Expectation.

Vice President Corporate Communications Telkomsel Saki Hamsat Bramono mengatakan program tersebut bertujuan memperkuat fundamental startup digital Indonesia untuk dapat berkembang secara berkelanjutan melalui pendampingan dalam meningkatkan pengetahuan, kemampuan, serta pemanfaatan teknologi digital terdepan.

"Sebagai upaya dalam mempertegas komitmen tersebut, kami terus melakukan evaluasi berkelanjutan guna memberikan dukungan yang relevan dan sesuai dengan kebutuhan startup terkini," kata Saki dalam jumpa pers di Jakarta, Selasa.

"Salah satu transformasi yang dilakukan yaitu mengubah fokus di tahun ini untuk membenahi fundamental startup, yaitu dengan lebih meningkatkan pengetahuan dan keahlian dalam menjalankan bisnis digital yang tepat dan adaptif terhadap perubahan," imbuhnya.

NextDev 2022 lebih didesain dan ditempatkan sebagai enabler bagi startup digital tahap awal (early stage startup) di Indonesia guna memiliki fundamental yang kuat dan tumbuh, sekaligus menjadi pintu awal di antara ekosistem pemberdayaan startup digital berkelanjutan yang dimiliki Telkomsel.

Beberapa di antaranya Tinc sebagai wadah pengembangan (akselerator) startup, Telkomsel Mitra Inovasi (TMI) yang mendukung stabilitas startup melalui investasi strategis dan kolaborasi jangka panjang, serta INDICO sebagai anak usaha Telkomsel yang menjadi holding company untuk generator inovasi digital yang akan membantu pertumbuhan bisnis secara terukur dengan memaksimalkan value creation dalam pengembangan produk, inkubasi bisnis, dan investasi strategis.

Seluruh rangkaian program NextDev 2022 terdiri dari NextDev Talent Scouting, NextDev Academy dan NextDev Summit.

Pada tahun ini, NextDev membuka peluang bagi startup digital di sektor game & gaming platform, Health & Education, Tourism & Creative Economy, serta Green & Clean Tech untuk ambil bagian dalam meningkatkan fundamental bisnisnya.

Pendaftaran program NextDev 2022 sudah dibuka hingga 10 November dan dapat diakses melalui www.nextdev.co.id.

Baca Juga: Jaringan Telkomsel dan Indihome di Sumbar Alami Gangguan

"Melalui ekosistem pemberdayaan startup, Telkomsel berupaya mewujudkan ekosistem digital Indonesia yang terus berkembang, meningkatkan pembangunan ekonomi secara berkelanjutan, serta membangkitkan lebih banyak Unicorn startup digital di Indonesia," ujar Saki.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

SIMULASI TKA: 15 Soal Bahasa Indonesia Kelas 6 SD dan Kunci Jawaban
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Warna Helm Motor Favorit Ungkap Karakter Pasangan Ideal, Tipe Mana Idamanmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kim Seon-ho atau Cha Eun-woo? Cari Tahu Aktor Korea yang Paling Cocok Jadi Pasanganmu!
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI