Suara.com - Bagi penggemar film horor, jangan sampai melewatkan film Pengabdi Setan 2. Film yang rilis perdana tahun 2022 ini sudah tersedia diberbagai platform streaming online. Adapun link nonton Pengabdi Setan 2 full movie yakni sebagai berikut.
Diketahui, Pengabdi Setan 2 merupakan sekuel dari film Pengabdi Setan yang rilis tahun 2017 lalu. Film yang mengusung genre horor ini disutradarai oleh Joko Anwar. Film ini juga dibintangi deretan aktor dan aktri terkemuka Tanah, salah satunya yakni Tara Basro.
Bagi yang ingin menonton filmnya, mari simak terlebih dulu sinopsisnya Pengabdi Setan 2. Untuk lebih jelasnya, berikut ini sinopsisnya.
Sinopsis Film Pengabdi Setan 2
Film Pengabdi Setan 2 ini mengisahkan cerita lanjutan dari film Pengabdi Setan 1 (2017) tentang Keluarga Suwono yakni Rini, Tony, dan Bondi. Mereka tengah yang berusaha kembali menjalani hidup selapas kejadian horor lima tahun silam pasca ibu mereka meninggal dunia.
Selepas kejadian mengerikan yang diceritakan di Pengabdi Setan 1, Mereka pun pindah dari rumah ibu dan tinggal di sebuah rumah susun kawasan Jakarta. Mereka mencoba kembali membuka lembaran baru.
Rini masih mencoba untuk terus menggapai mimpinya dengan menuntaskan pendidikannya. Sedangkan Bondi dan Tony tumbuh seperti remaja umumnya. Sedangkan Bapak mereka sibuk kerja setiap hari.
Ketika mereka berusaha untuk menjalani kehidupan dengan normal, tiba-tiba ada fenomena Petrus (penembak misterius) yang merajalela di ibukota. Selain itu, ada kabar badai besar yang akan melanda Jakarta hingga banjir.
Mengetahui berita Petrus dan ramalan badai hingga banjir membuat Rini berniat ingin meninggalkan rumah susun. Namun, rencana tersebut ditentang Bapak. Menurut Bapak, rumah susun menjadi tempat yang aman untuk saat ini..
Baca Juga: Nonton Invalidite Full Movie dengan Kualitas HD di Link Ini, Jangan LK21 atau IndoXXI
Ramalan Badai pun terjadi. Efek dari badai ini membuat elevator/lift rumah susun jatuh hingga memakan korban jiwa. Selain itu, badai juga membuat prosesi pemakaman korban elevator jatuh pun menjadi terhalang sehingga jenazah harus disemayamkan lebih dulu dalam rumah susun.