Makin Superior, iPhone 16 Bakal Bawa Kapasitas RAM Lega?

Amelia Prisilia Suara.Com
Kamis, 18 Januari 2024 | 17:36 WIB
Makin Superior, iPhone 16 Bakal Bawa Kapasitas RAM Lega?
iPhone 15 Pro Max. [Unsplash/Amanz]

Suara.com - Setelah memperkenalkan iPhone 15 Series di tahun 2023 lalu, Apple kini tengah bersiap untuk merilis iPhone 16 Series dari keluarganya di tahun 2024 ini.

Sebelum nanti dirilis dalam waktu dekat, sejumlah informasi mengenai iPhone 16 mulai santer beredar. Terbaru, analis Jeff Pu mengungkap bahwa perangkat baru Apple ini akan rilis dengan kapasitas yang lebih lega daripada pendahulunya.

Dilansir dari GSM Arena, iPhone 16 yang akan rilis di kuartal terakhir tahun 2024 ini dipercaya akan membawa kapasitas RAM 8 GB yang mengisi seri iPhone 16 dan iPhone 16 Pro.

Di beberapa seri iPhone 15 yang rilis sebelumnya, Apple hanya memberikan kapasitas RAM 6 GB untuk perangkatnya tersebut.

Lebih lanjut, iPhone 16 Series yang akan rilis dalam waktu dekat nantinya juga akan mendapat konektivitas Wi-Fi 6E yang sebelumnya sudah digunakan di iPhone 15 Pro.

Selanjutnya, Apple juga disebut-sebut menggunakan modem Snapdragon X75 5G untuk iPhone 16 Pro sebagai seri tertinggi dari keluarganya. Sebelumnya, Apple menggunakan Snapdragon X7o di iPhone 15.

Mengenai chipset, iPhone 16 Series yang akan rilis di tahun 2024 ini disebut-sebut menggunakan chipset A18 terbaru dari keluarga Apple. Tidak hanya itu, perangkat ini juga dipercaya bakal diperkuat oleh iOS 18 di setiap serinya.

Masih bersifat rumor, masih belum diketahui spesifikasi detail mengenai iPhone 16 Series yang akan rilis di tahun 2024 ini. Perlu bersabar hingga ada pengumuman resmi dari Apple nantinya.

Baca Juga: Saham Apple Merosot Drastis, iPhone 15 Series Kurang Laris?

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI