POCO M7 5G Andalkan Kamera 50 MP, Harga Dibanderol Murah!

Selasa, 04 Maret 2025 | 08:13 WIB
POCO M7 5G Andalkan Kamera 50 MP, Harga Dibanderol Murah!
POCO M7 5G. (GSM Arena)

Suara.com - Xiaomi baru saja memperkenalkan POCO M7 5G di pasar India. Sejumlah peningkatan dihadirkan oleh Xiaomi di HP murah andalannya ini.

Salah satu yang dibanggakan Xiaomi dari POCO M7 5G adalah pembaruan OS selama 2 tahun dan pembaruan keamanan selama 4 tahun yang membuatnya kian superior.

Dilansir dari GSM Arena, POCO M7 5G dipercaya merupakan Redmi 14C yang mendapat merek baru. Penjualan perdana perangkat ini dilakukan secara eksklusif di Flipkart.

POCO M7 5G mengandalkan chipset Snapdragon 4 Gen 2 dari Qualcomm yang sudah mendukung konektivitas 5G yang kekinian.

Sedangkan layar POCO M7 5G mengandalkan tipe panel LCD berukuran 6,88 inci HD Plus dengan refresh rate hingga 120Hz. Xiaomi memastikan jika perangkat ini sudah mendapat dukungan TUV Rheinland untuk cahaya biru rendah dan bebas kedipan.

POCO M7 5G. (GSM Arena)
POCO M7 5G. (GSM Arena)

Bentuknya yang melingkar membuat POCO M7 5G hadir dengan dua kamera di bagian belakang. Kamera utamanya membawa sensor 50 MP dan kamera sekunder yang masih belum diketahui.

Untuk kamera selfie, POCO M7 5G mengandalkan sensor 8 MP di bagian depan. Menariknya, perangkat ini hadir dengan fitur jack audio 3,5 mm, radio FM, volume 150 persen serta tahan debu dan cipratan air.

POCO M7 5G juga membawa slot microSD untuk penyimpanan ekstra hingga 1 TB. Perangkat lunaknya mengadalkan HyperOS di atas Android 14.

Untuk baterai, POCO M7 5G diperkuat dengan 5.160 mAh yang sudah mendukung pengisian daya 18W. Pada pembelian di Amazon India, POCO M7 5G berganti nama menjadi Redmi 14C.

Baca Juga: Xiaomi 15 dan Xiaomi 15 Ultra Meluncur Global, Cek Spesifikasi dan Harganya

POCO M7 5G meluncur dalam varian warna hitam, hijau dan biru. Untuk harga, POCO M7 5G dijual 9.999 rupee atau setara Rp 1,8 jutaan untuk varian RAM 6 GB dan memori internal 128 GB.

Sebagai varian tertinggi, POCO M7 5G dijual dengan harga 10.999 rupee atau setara Rp 2 jutaan untuk RAM 8 GB dan memori internal 128 GB.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Tes Kepintaran GTA Kamu Sebelum Grand Theft Auto 6 Rilis!
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis: Kamu Tipe Red Flag, Green Flag, Yellow Flag atau Beige Flag?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Kabar Kamu Hari Ini? Cek Pesan Drakor untuk Hatimu
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Tablet Apa yang Paling Cocok sama Gaya Hidup Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Film Makoto Shinkai Mana yang Menggambarkan Kisah Cintamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kalau Jadi Superhero, Kamu Paling Mirip Siapa?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Destinasi Liburan Mana yang Paling Cocok dengan Karakter Kamu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
×
Zoomed

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

TERKINI